
PWMU.CO-Siswi kelas 9 SMP Muhammadiyah 9 Sidayu Gresik, Syahbina Aurelia, berhasil meraih juara 1 Olimpiade PAI di ajang Olimpiade Tahfidhul Quran 2019 tingkat Jawa Timur. Acara diselenggarakan di MAM 1 Pondok Karangasem Paciran Lamongan, Sabtu (9/11/2019).
Keberhasilan Irel, sapaan akrabnya, menjadi kejutan. Dia lolos ke babak final tapi berada di peringkat ke-6. Berkat kepercayaan diri dan kemampuan menjawab soal dari dewan juri saat presentasi di babak final, situasi berbalik. Dia langsung melejit di peringkat 1.
”Saya bersyukur sekali bisa meraih juara 1 di lomba kali ini. Karena sudah beberapa kali saya ikut olimpiade PAI tapi masih belum beruntung,” ujar Irel.
Langkah dia menembus final terhitung berat. Menempati peringkat ke- 7 di babak penyisihan. Lalu berada di peringkat ke-6 di babak semifinal. Saat diumumkan juara justru berada di peringkat 1.
Untuk prestasinya ini, irel mendapat hadiah trofi, piagam, dan uang pembinaan Rp 750 ribu.
Penulis Achmad Nashih Editor Sugeng Purwanto