ADVERTISEMENT
  • Home
  • Kajian Ramadhan
  • Musyda
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Mediamu
Senin, Maret 27, 2023
  • Login
  • Home
  • Kajian Ramadhan
  • Musyda
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Mediamu
No Result
View All Result
PWMU.CO | Portal Berkemajuan
  • Home
  • Kajian Ramadhan
  • Musyda
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Mediamu
No Result
View All Result
PWMU.CO | Portal Berkemajuan
No Result
View All Result

Jihad Agung

Jumat 11 Desember 2020 | 05:16
4 min read
115
SHARES
359
VIEWS
ADVERTISEMENT
Jihad Agung (Ilustrasi freepik.com)

Jihad Agung ditulis oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir al-Quran Yayasan Ma’had Islami (Yamais), Masjid al-Huda Berbek, Waru, Sidoarjo.

PWMU.CO – Kajian Jihad Agung ini berangkat dari hadits riwayat Ahmad dan Ibnu Majah.

عَنْ أَبِى سَعِيدٍ الْخُدْرِىِّ أَنَّ النَّبِىَّ قَالَ : إِنَّ مِنْ أَعْظَمِ الْجِهَادِ كَلِمَةَ عَدْلٍ عِنْدَ سُلْطَانٍ جَائِر. هذا حديث حسن غريب, أخرجه أحمد و ابن ماجه وقال إسناده صحيح

Dari ‘Abu Sa’id al Khudriy bahwa Rasulullah SAW bersabda: “Sesungguhnya termasuk dari jihad yang agung adalah menyampaikan kalimat yang benar kepada pemimpin yang zalim.”

A’dhamul Jihad

A’dhamul jihad adalah jihad yang besar atau jihad yang agung. Dalam hadits di atas yang termasuk jihad yang agung adalah menyampaikan kebenaran kepada penguasa yang zalim atau sewenang-wenang. Jihad ini dikatakan sebagai jihad yang agung karena pasti akan memiliki sebuah risiko, karena yang dihadapi adalah seorang penguasa yang lalim

Kebenaran Pasti Bernuansa Keadilan

Dalam hadits yang lain juga disebut sebagai afdlalul jihad atau seutama-utamanya jihad. Kalimat al-adl juga disebut al-haq yakni kebenaran. Setiap kebenaran pastilah mengandung keadilan, dan keadilan pastilah sebagai kebenaran.

Maka haq dan adil merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Tidak mungkin ada yang dikatakan kebenaran tidak mengandung keadilan, dan tidaklah keadilan pasti itulah kebenaran. Dua-duanya menjadi bagian yang tidak terpisahkan.

Dengan demikian, untuk menimbang apakah apa yang dilakukan itu adalah kebenaran atau sebaliknya, maka dapat dilihat apakah hal tersebut bernuansa keadilan atau tidak. Jika bernuansa keadilan maka pastilah sebagai kebenaran.

Dan sebaliknya jika tidak bernuansa keadilan, dan hukum menjadi tumpul ke atas dan hanya lancip ke bawah, atau hukum hanya lancip bagi kaum Muslimin sementara tumpul bagi selain Muslim, maka dapat dipastikan itu adalah kemungkaran. Sekalipun yang membela adalah orang-orang yang dianggap sebagai tokoh umat.

Sifat kebenaran yang tidak berlaku adil bagi semuanya tanpa kecuali adalah kebenaran semu. Dan semua pembelaan kepada yang bertindak demikian adalah menodai atau mencederai nilai keadilan itu sendiri, sekalipun bagi yang dibela mereka adalah sebagai pahlawan.

Karena dinggap sebagai aktifitas yang cinta kesatuan dan persatuan. Begitulah mereka berkesimpulan, sehingga yang menentangnya dianggap sebagai yang sebaliknya, yaitu tidak cinta perdamaian dan persatuan.

Tanggung jawab pemimpin

Maka menyampaikan kebenaran kepada penguasa yang zalim adalah jihad yang agung dan utama. Karena bagaimanapun seorang pemimpin adalah panutan umat. Apa yang dikatakan oleh seorang pemimpin akan memiliki dampak yang luas bagi masyarakatnya. Baik dampak positif maupun negatif.

Dan yang berbahaya adalah jika dampak tersebut adalah negatif, karena pasti akan merugikan bagi masyarakatnya. Maka pemimpin bukanlah sekadar memimpin asal roda pemerintahan berjalan, akan tetapi mestinya ada perubahan yang signifikan demi kesejahteraan bagi seluruh masyarakatnya.

Pemimpin yang dimaksud bukan hanya pemimpin negara. Akan tetapi semua pemimpin termasuk organisasi massa ataupun organisasi politik. Baik lingkup kecil maupun lingkup yang besar, baik hanya skala kecil maupun skala nasional.

Jika tidak mampu memakmurkan umatnya dan hanya bisa memperalat masyarakat pendukungnya untuk kepentingan kelompok kecil dalam organisasinya, maka dapat dikatakan mereka termasuk pemimpin yang tidak amanah, atau berarti khianat.

Maka sungguh tidak mudah mendapatkan amanah menjadi pemimpin. Dan tanggung jawab di akhirat sangatlah berat karena menyangkut nasib banyak orang. Maka bagi mereka yang paham, hampir semuanya tidak akan mau menjadi pemimpin.

Tanggung Jawab setiap Mukmin

Hadits di atas juga berarti memberikan dorongan kepada umat untuk tidak kehilangan daya kritisnya. Bagaimanapun sebagai pribadi, setiap umat haruslah tetap mengemban misi dakwah amar malruf dan nahi mungkar, yaitu mengajak kepada kebaikan dan mencegah dari kemungkaran.

Tugas ini ada di pundak setiap mukmin tanpa kecuali. Dan bahkan dalam hadits yang lain hal ini sebagai tanda seberapa kuatnya keimanan pada diri kita, semakin tidak peduli maka menunjukkan semakin lemahnya iman.

Daya kritis menjadikan setiap pemimpin yang beriman akan berterima kasih karena masih ada yang menegurnya. Dan menerima nasihat atau teguran dan bahkan kritik merupakan tanda dalam jiwanya masih bersemayam nilai keimanan, akan tetapi jika semakin menjadi-jadi kezalimannya maka hal itu menunjukkan semakin jauhnya ia dari nilai keimanan. Jika kebenaran semakin dibungkam maka suatu saat pasti ia akan melawan, karena hal itu merupakan fitrah dari kebenaran itu sendiri.

Akan tetapi dalam menyampaikan kebenaran kepada pemimpin juga ada etika yang harus dilakukan, sehingga dapat diterima dengan baik. Tidak diperkenankan mempermalukannya di depan umum atau khalayak ramai.

Dan jika sudah tidak lagi menghiraukan lagi terhadap nasihat dan bahkan peringatan, maka bisa jadi seorang pemimpin akan mendapatkan tekanan untuk sebaiknya turun saja dari jabatannya, karena resiko persatuan umat menjadi taruhannya. (*)

Editor Mohammad Nurfatoni.

Artikel  ini adalah versi online Buletin Jumat Hanif Edisi 12 Tahun ke-XXV, 11 Desember 2020/25 Rabiul Akhir 1442.

Hanif versi cetak sejak 17 April 2020 tidak terbit karena pandemi Covid-19 masih membahayakan mobilitas fisik.

Tags: Jihad yang UtamaMakna JihadMuhammad Hidayatulloh
SendShare46Tweet29Share

Related Posts

Puasa dan Tarawih yang Sia-Sia

Jumat 24 Maret 2023 | 10:21
224

Puasa dan Tarawih yang Sia-Sia (Ilustrasi freepik.com) Puasa dan Tarawih yang Sia-Sia, Oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh...

Sakit yang Berbuah Surga

Jumat 3 Maret 2023 | 11:40
184

Sakit yang Berbuah Surga Sakit yang Berbuah Surga, Oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir al-Quran Yayasan...

Logika Keimanan Abu Bakar pada Peristiwa Isra Mikraj

Jumat 17 Februari 2023 | 22:49
259

Logika Keimanan Abu Bakar pada Peristiwa Isra Mikraj (Ilustrasi freepik.com premium) Logika Keimanan Abu Bakar...

Perbandingan Panas di Dunia dan Akhirat

Jumat 10 Februari 2023 | 23:00
207

Perbandingan Panas di Dunia dan Akhira (Ilustrasi Freepik.com Premium) Perbandingan Panas di Dunia dan Akhirat;...

Dampak Viral Perbuatan Baik atau Buruk Kita yang Difollow Orang Lain

Jumat 13 Januari 2023 | 10:47
345

Dampak Viral Perbuatan Baik atau Buruk Kita yang Difollow Orang Lain (Ilustrasi freepik.com premium) Dampak Viral Perbuatan...

Jangan Risaukan Hak Kita di Dunia

Jumat 30 Desember 2022 | 09:02
357

Jangan Risaukan Hak Kita di Dunia (Ilustrasi freepik.com premium) Jangan Risaukan Hak Kita di Dunia;...

Doa Dua Malaikat setiap Pagi dan Sore

Jumat 2 Desember 2022 | 08:40
485

Doa Dua Malaikat setiap Pagi dan Sore (ilustrasi freepik.com premium) Doa Dua Malaikat setiap Pagi...

Mahalnya Hidayah, Bercermin pada Abu Thalib

Jumat 11 November 2022 | 12:46
1k

Mahalnya Hidayah, Bercermin pada Abu Thalib (Ilustrasi wikipedia.org) Mahalnya Hidayah, Bercermin pada Abu Thalib; Oleh Ustadz...

Ketika Allah Tertawa

Jumat 21 Oktober 2022 | 11:15
940

Ketika Allah Tertawa (Ilustrasi freepik.com premium) Ketika Allah Tertawa; Oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir al-Quran Yayasan Ma’had...

Ternyata di Surga Ada Pasar

Jumat 7 Oktober 2022 | 10:56
681

Ternyata di Surga Ada Pasar (Ilustrasii freepik.com premium) Ternyata di Surga Ada Pasar; Oleh Ustadz Muhammad...

Discussion about this post

Populer Hari Ini

  • Inilah 18 Calon PCM GKB Gresik 2022-2027

    26870 shares
    Share 10748 Tweet 6718
  • SMA Jualan Roti, Kuliah Wisudawan Terbaik

    1768 shares
    Share 707 Tweet 442
  • Tajdied Center Jatim Uji Hafalan Siswa Spemdalas

    1218 shares
    Share 487 Tweet 305
  • 12 Stand Ramaikan Tarhib Ramadhan Spemdalas

    1245 shares
    Share 498 Tweet 311
  • Jadwal Lengkap Imsakiyah Ramadhan 1444/2023 Kota dan Kabupaten Se-Jawa Timur

    12456 shares
    Share 4982 Tweet 3114
  • Pembelajaran Life Skill, Siswa Spemdalas Bikin Jamu Tradisonal

    2710 shares
    Share 1084 Tweet 678
  • Siswa Spemdalas Sambut Bulan Ramadhan

    1016 shares
    Share 406 Tweet 254
  • Islamic Voice Meriahkan Tarhib Ramadhan Spemdalas

    563 shares
    Share 225 Tweet 141
  • Rangkai 1000 Stik Es Krim, Siswa Spemdalas Bikin Menara Eiffel 

    2486 shares
    Share 994 Tweet 622
  • Kalimah Spemdalas Ajak Siswa Miliki Akhlak Al-Quran

    2068 shares
    Share 827 Tweet 517

Berita Terkini

  • Refleksi awal tahun
    Mengapa Umat Islam Harus Meneladani para Murid Yesus?Senin 27 Maret 2023 | 14:11
  • Smamio Mengikuti Softlaunching Program Sembari BRINSenin 27 Maret 2023 | 14:01
  • Inilah Susunan Personalia Majelis dan Lembaga PWA Jatim 2022-2027Senin 27 Maret 2023 | 13:51
  • Kuatkan Ideologi Muhammadiyah, IMM Al Qossam Adakan DADSenin 27 Maret 2023 | 13:33
  • Yang Manis tapi Tidak Selalu Berujung Manis Ada di Talk Show SmamioSenin 27 Maret 2023 | 13:32
  • Ada Celengan Bertema Hewan Kurban di SD Berlian SchoolSenin 27 Maret 2023 | 13:30
  • Tapak Suci Smamsatu Borong Medali Tingkat NasionalSenin 27 Maret 2023 | 13:28
  • Ini Profil 7 Anggota PCA GKB 2022-2027Senin 27 Maret 2023 | 13:25
  • Siswa SMAM 4 Sidayu Belajar di Galeri Batik SopanSenin 27 Maret 2023 | 13:20
  • Siswa SD Almadany Dapat Doorprize HP di Acara IniSenin 27 Maret 2023 | 13:18

Hubungi Kami

WA : 0858-5961-4001
Email :pwmujatim@gmail.com
  • Dewan Redaksi dan Alamat
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

No Result
View All Result
  • Home
  • Kajian Ramadhan
  • Musyda
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Mediamu

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
error: Content is protected !!