• Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Khutbah
  • Musafir
  • Canda
  • Index
  • MCCC Jatim
Minggu, April 11, 2021
  • Login
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Khutbah
  • Musafir
  • Canda
  • Index
  • MCCC Jatim
No Result
View All Result
Pwmu.co | Portal Berkemajuan
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Khutbah
  • Musafir
  • Canda
  • Index
  • MCCC Jatim
No Result
View All Result
Pwmu.co | Portal Berkemajuan
No Result
View All Result
Home Headline

Haedar Nashir Ajak Kejar Ketertinggalan Muhammadiyah di Media Online

Minggu 21 Maret 2021 | 20:36
in Headline, Kabar
4.7k
SHARES
14.6k
VIEWS
Haedar Nashir:  Tak ada kata terlambat jika ingin memulai kemajuan. Hal itu disampaikannya saat memberikan amanat pada Milad Virtual 5 tahun PWMU.CO, Ahad (21/3/2021).
Haedar Nashir: Tak ada kata terlambat memulai kemajuan (Tangkapan layar Sugiran/PWMU.CO)

Haedar Nashir Ajak Kejar Ketertinggalan Muhammadiyah di Media Online. Hal itu disampaikannya saat memberikan amanat pada Milad Virtual 5 tahun PWMU.CO, Ahad (21/3/2021).

PWMU.CO – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof Dr H Haedar Nashir MSi menyatakan kita menjadi saksi dari perkembangan media online milik persyarikatan Muhammadiyah di Jatim yaitu PWMU.CO yang telah bertumbuh kembang cukup pesat.

“Ada pesan menantang dari Ketua PWM Jatim Pak Saad Ibrahim agar PWMU.CO ke depan mulai tahun ke-6 untuk mulai mengglobal dan menjadi inspirator dunia. Pak Saad Ibrahim selalu memberi challenge kepada anak-anak muda agar makin trengginas dan bangkit untuk menghasilkan karya-karya yang kreatif inovatif dan berkemajuan,” ungkapnya.

Sebenarnya, lanjutnya, Muhammadiyah di online memang agak lambat berkembang. Baru memulai sekitar 2005-2010. Sekitar dua dasa warsa dari perkembangan media online.

“Bahkan kita keduluan jauh lebih awal dari saudara adik kandung kita NU. Hal yang cukup ironis sebenarnya. Mana mungkin sebuah organisasi Islam modern yang selalu menjadi mujadid malah ketinggalan hampir satu dasa warsa,” ujarnya.

Baca Juga:  Empat Tahun Sekolah Menulis PWMU.CO

“Dan sekarang ranking mereka teratas media online dari organisasi-organisasi kemasyarakatan. NU Online sudah pada posisi 100-an. Sementara empat besar media Muhammadiyah di Alexa muhammadiyah.or.id 102750, ibtimes 150588, SM di 184401 dan PWMU di 423433. Jadi jauh sekali dari media online NU,” tambahnya.

Pusat Syiar Digital Muhammadiyah

Menurutnya kerja kita harus ada lompatan. Kalau tidak ada lompatan maka akan ketinggalan. Beruntung PP Muhammadiyah selain memproduksi website bersama wilayah dan lainnya, pada 2019 membuat Pusat Syiar Digital Muhammadiyah (PSDM) sebagai dapur dari pusat syiar berkemajuan untuk masuk era media online yang terorganisasi.

“Pekerjaan masih berat dan alhamdulilah beberapa menteri ketika diajak ke PSDM mereka takjub sekali. Bahkan ketika kita menyajikan data kesehatan beberapa tampilan, Pak Menteri yang baru itu meminta kepada sekjennya mbok kita bikin seperti Muhammadiyah ini,” paparnya.

“Ketika Boy Rafli Amar diangkat menjadi Ketua BNPT saya ajak juga ke PSDM yang berada di samping kantor saya. Dia juga terkaget-kaget. Wah kita saja belum punya. Lalu kita sajikan data perkembangan terorisme,” imbuhnya.

Baca Juga:  Haedar: Buzzer Tak Bertanggung Jawab Musuh Pers

Kesimpulannya, lanjutnya, setelah dimulai sesungguhnya Muhammmadiyah punya infrastruktur yang kuat untuk dakwah di era digital sebagaimana juga mandat muktamar dakwah komunitas. “Dan cabaran atau challenge Pak Saad memang memacu kita untuk melompat. Jadi ini harus jadi agenda PWMU.CO,” tegasnya.

Sejarah Media Online

Dia menambahkan kalau dirunut perkembangan sejarah media online maka Muhammadiyah terlambat dua dasa warsa. Di Amerika juga belum terlalu lama sekitar 1990 ketika Wall Street Journal memulai media internet.

“Setelah itu masuk ke Chicago University, Florida University. Dan sekitar satu dasa warsa Amerika sudah menghasilkan 13 ribu media online,” jelasnya.

Di Indonesia, sambungnya, yang mempelopori media online adalah Republika. Jadi media online di Indonesia baru tahun 1994. Empat tahun setelah di Amerika. Republika menjadi pelopor mulai 17 Agustus 1994.

“Baru setelah itu menyusul Tempo dan Kompas. Tapi kemudian Kompas menjadi besar-besaran juga dengan modal yang cukup besar karena menyatu dengan media cetaknya. Dan trennya media cetak bisa bertahan kalau kemudian punya sayap media online,” terangnya.

Baca Juga:  Haedar Nashir: Muhammadiyah Itu Ibarat Obat Jangka Panjang

Sementara itu media online independen baru detik.com yang mempelopori. Teman-teman muda NU belajar dari detik.com. Jadi mulai 1998 persis ketika awal reformasi.

“Detik.com merupakan media online independen yang pertama di tanah air. Saat itu menjadi tren bahkan sampai sekarang ini. Baru setelah itu menyusul media online independen yang lainnya,” urainya.

Media Online Bermanajemen Bisnis

Poin penting bagi Muhammadiyah, menurutnya, dalam perkembangan media online bahwa kita 20 tahun lebih tertinggal dari portal di dunia.

Tetapi tidak ada kata terlambat ketika kita ingin memulai kemajuan. Mungkin saat itu sebagai organisasi besar memang sedang memacu perkembangan amal usaha, lalu media cetak dan media online tertinggal.

“Yang kita perlukan sekarang membikin media online yang betul-betul menjadi perusahaan. Dalam arti menjadi sebuah manajemen bisnis, karena dengan manajemen bisnis kita bisa hidup,” tuturnya. (*)

Penulis Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.

Tags: AlexaChallengeHaedar NashirKemajuanmedia onlineMilad PWMU.COPimpinan Pusat MuhammadiyahPusat Syiar Digital MuhammadiyahSaad Ibrahim
Share1872Tweet1170SendShare

Related Posts

Kwartir Wilayah
Kabar

Kwartir Wilayah HW Jatim Rapat Virtual, Ini Pesannya

Sabtu 10 April 2021 | 21:55
40
Hasil Akuisisi, RS Muhammadiyah Kalikapas Lamongan Diresmikan
Kabar

Hasil Akuisisi, RS Muhammadiyah Kalikapas Lamongan Diresmikan

Sabtu 10 April 2021 | 07:38
1.6k
Semua Kehilangan Nadjib Hamid
Headline

Semua Kehilangan Nadjib Hamid

Sabtu 10 April 2021 | 06:08
554
Shooting Batal
Feature

Shooting Batal, Mas Nadjib Tampak Lelah

Jumat 9 April 2021 | 20:11
1.1k
Saad Ibrahim: Nadjib Hamid selalu Terdepan dalam Kebaikan
Kabar

Saad Ibrahim: Nadjib Hamid selalu Terdepan dalam Kebaikan

Jumat 9 April 2021 | 15:02
1.5k
Corona dan Disiplin Warga Persyarikatan ditulis oleh Nadjib Hamid, Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur. Mengingatkan warga yang belum disiplin patuhi pimpinan soal Covid-19.
Headline

Haedar Nashir: Muhammadiyah Kehilangan Kader Militan Nadjib Hamid

Jumat 9 April 2021 | 09:47
14.8k

Discussion about this post

Berita Terbaru

Sanggar bimbingan

Sanggar Bimbingan Dibangun PCIM untuk Anak Buruh Migran di Malaysia

Sabtu 10 April 2021 | 22:34
Kwartir Wilayah

Kwartir Wilayah HW Jatim Rapat Virtual, Ini Pesannya

Sabtu 10 April 2021 | 21:55
SMK Muhammadiyah 2

SMK Muhammadiyah 2 Taman Gelar Ujian Kompetensi Keahlian

Sabtu 10 April 2021 | 19:48
Ahmad Dahlan dan Pesona Kisah

KH Ahmad Dahlan dan Keutamaan Khusyuk

Sabtu 10 April 2021 | 16:48
Nasyiatul Aisyiyah Sampaikan Duka atas Wafatnya Nadjib Hamid

Nasyiatul Aisyiyah Sampaikan Duka atas Wafatnya Nadjib Hamid

Sabtu 10 April 2021 | 16:34
Firasat sebelum Nadjib Hamid Wafat

Firasat sebelum Nadjib Hamid Wafat

Sabtu 10 April 2021 | 16:22
Kenangan Ustadz Nadjib Ngumpulno Balung Pisah, catatan Abdul Wahab, Jurnalis Radio Republik Indonesia (RRI) Surabaya tentang Nadjib Hamid.

Kenangan Ustadz Nadjib Ngumpulno Balung Pisah

Sabtu 10 April 2021 | 15:12
Inilah Juara Festival Faqih Usman Ke-5 Tahun 2021

Inilah Juara Festival Faqih Usman Ke-5 Tahun 2021

Sabtu 10 April 2021 | 14:27
Sekolah Ramadhan

Sekolah Ramadhan: Generasi Tangguh

Sabtu 10 April 2021 | 13:48
Kesalahan Fatal Komnas HAM

Kesalahan Fatal Komnas HAM

Sabtu 10 April 2021 | 12:39

Milad PWMU.CO

Rezeki Mahal di Tengah Covid. Kolom ditulis oleh Mohammad Nurfatoni, Pemimpin Redaksi PWMU.CO.
Headline

Tangis dan Tawa di Balik Berita PWMU.CO

Selasa 23 Maret 2021 | 11:42
15.6k

Mohammad Nurfatoni: Tangis dan Tawa di Balik Berita PWMU.CO. (Sketsa ulang foto Atho' Khoironi/PWMU.CO) Tangis dan Tawa di Balik Berita...

Read more
Selalu Ada Before and After di PWMU.CO

Selalu Ada Before and After di PWMU.CO

Selasa 23 Maret 2021 | 06:18
231
Dari Kontributor PWMU.CO Jadi Juara Guru Berprestasi

Dari Kontributor PWMU.CO Jadi Juara Guru Berprestasi

Minggu 21 Maret 2021 | 00:51
177
Berkat PWMU.CO, Saya Jadi Guru Seutuhnya

Berkat PWMU.CO, Saya Jadi Guru Seutuhnya

Minggu 21 Maret 2021 | 00:13
205
Bukukan Tulisan di PWMU.CO setebal Bundel Majalah

Bukukan Tulisan di PWMU.CO setebal Bundel Majalah

Sabtu 20 Maret 2021 | 17:35
249

Terpopuler Hari Ini

  • Nadjib Hamid menekankan pentingnya pemimpin menciptakan sejarah dan meninggalkan 'sunah' hasanah (jejak kebaikan) dalam kehidupan ini.

    Ustadz Nadjib Telah Mudik Selamanya

    4492 shares
    Share 1797 Tweet 1123
  • Tugas Khusus dari Ustadz Nadjib

    3654 shares
    Share 1462 Tweet 914
  • Abdul Mu’ti: Mas Nadjib Selalu Bergembira Menolong

    3671 shares
    Share 1468 Tweet 918
  • Haedar Nashir: Muhammadiyah Kehilangan Kader Militan Nadjib Hamid

    4731 shares
    Share 1892 Tweet 1183
  • Din Syamsuddin: Pergaulan Nadjib Hamid Melintasi Batas Persyarikatan

    2686 shares
    Share 1074 Tweet 672
  • Teladan Digital Ustadz Nadjib Hamid

    2650 shares
    Share 1060 Tweet 663
  • Yakin Ada Skenario yang Lebih Baik di Balik Wafatnya Nadjib Hamid

    1402 shares
    Share 561 Tweet 351
  • Tugas Belum Selesai dari Mas Nadjib

    1310 shares
    Share 524 Tweet 328
  • Nur Cholis Huda: Tugas Apapun Akan Dilaksanankan Pak Nadjib

    1171 shares
    Share 468 Tweet 293
  • Hasil Akuisisi, RS Muhammadiyah Kalikapas Lamongan Diresmikan

    512 shares
    Share 205 Tweet 128
Pwmu.co | Portal Berkemajuan

pwmu.co adalah portal berita dakwah berkemajuan di bawah naungan PT. Surya Kreatindo Mediatama

  • Dewan Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Info Iklan

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Khutbah
  • Musafir
  • Canda
  • Index
  • MCCC Jatim

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In