• Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu
Kamis, Juli 7, 2022
  • Login
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu
No Result
View All Result
PWMU.CO | Portal Berkemajuan
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu
No Result
View All Result
PWMU.CO | Portal Berkemajuan
No Result
View All Result

Dahsyatnya Ucapan Terima Kasih ‘Jazakallahu Khairan’

Jumat 30 Juli 2021 | 05:17
4 min read
824
SHARES
2.6k
VIEWS
ADVERTISEMENT
Dahsyatnya Ucapan Terima Kasih ‘Jazakallahu Khairan’ (Ilustrasi freepik.com)

Dahsyatnya Ucapan Terima Kasih ‘Jazakallahu Khairan’ oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir al-Quran Yayasan Ma’had Islami (Yamais), Masjid al-Huda Berbek, Waru, Sidoarjo.

PWMU.CO – Dahsyatnya Ucapan Terima Kasih ‘Jazakallahu Khairan ini berangkat dari hadits riwayat Bukhari sebagai berikut:

عن أسامة بن زيد رضي الله عنهما قال : قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : مَنْ صُنِعَ إِلَيْهِ مَعْرُوفٌ فَقَالَ لِفَاعِلِهِ : جَزَاكَ اللَّهُ خَيْرًا . فَقَدْ أَبْلَغَ فِي الثَّنَاءِ . رواه الترمذي والنسائي في السنن الكبرى

Dari Usamah bin Zaid ia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Barang siapa yang diperlakukan dengan baik kemudian dia mengucapkan, ‘Jazakalhahu khairan‘ maka sungguh dia telah memberikan pujian yang terbaik.” (HR at-Tirmidzi dan an-Nasa’i)

Membalas Kebaikan

Islam adalah din atau agama mengajarkan akhlak yang sangat mulia, di antaranya adalah membalas kebaikan seseorang dengan kebaikan yang lebih baik lagi. Dalam hal ini membalas kebaikan itu sebagaiman pesan dalam hadits di atas adalah dengan menyampaikan terima kasih dan mendoakan kebaikan kepadanya.

Ucapan terima kasih merupakan wujud pujian kepada seseorang yang telah melakukan kebaikan. Sekalipun demikian pelaku kebaikan tidak boleh berharap ucapan tersebut. Jadi bagi pelaku kebaikan tidak diperkenankan berharap ucapan terima kasih, karena harapan yang utama adalah balasan dari Allah, sehingga yang diharapkan adalah ridla Allah.

إِنَّمَا نُطۡعِمُكُمۡ لِوَجۡهِ ٱللَّهِ لَا نُرِيدُ مِنكُمۡ جَزَآءٗ وَلَا شُكُورًا

Sesungguhnya kami memberi makanan kepadamu hanyalah untuk mengharapkan keridhaan Allah, kami tidak menghendaki balasan dari kamu dan tidak pula (ucapan) terima kasih. (al-Insan 9)

Sedangkan ucapan terima kasih merupakan etika yang juga berarti menunjukkan ia telah bersyukur kepada Allah.

عن أبي هريرة رضي الله عنه أن النبي صلى الله عليه وسلم قال: لا يَشْكُرُ اللَّهَ مَنْ لا يَشْكُرُ النَّاسَ. رواه أحمد و أبو داود و البخاري في الأدب المفرد و ابن حبان و الطيالسي

Dari Abu Hurairah ia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Siapa yang tidak pandai bersyukur (berterima kasih) kepada manusia, berarti ia belum bersyukur kepada Allah.” (HR Ahmad, Abu Daud, Bukhari dalam kiba Adabul Mufrad, Ibnu Hibban adan ath Thayalusi)

Merasakan betapa banyaknya orang-orang yang telah berbuat kebaikan kepada diri kita sehingga kita menjadi seperti sekarang ini adalah dari bagian untuk kita pandai berterima kasih kepada orang lain. Oleh karena itu jangan sampai seperti pepatah ‘panas setahun dihapus hujan sehari’ yakni kebaikan yang banyak terhapus karena kesalahan yang sekali.

Hal ini juga menjadi peringatan bagi para istri supaya pandai berterima kasih kepada suaminya, terhadap anugerah yang diberikan kepadanya. Karena kebanyakan penghuni neraka dari kaum istri adalah tidak pandai berterima kasih kepada suaminya.

عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ فَقَالَ إِنِّي رَأَيْتُ الْجَنَّةَ فَتَنَاوَلْتُ مِنْهَا عُنْقُودًا وَلَوْ أَخَذْتُهُ لَأَكَلْتُمْ مِنْهُ مَا بَقِيَتْ الدُّنْيَا وَرَأَيْتُ النَّارَ فَلَمْ أَرَ كَالْيَوْمِ مَنْظَرًا قَطُّ وَرَأَيْتُ أَكْثَرَ أَهْلِهَا النِّسَاءَ قَالُوا بِمَ يَا رَسُولَ اللَّهِ قَالَ بِكُفْرِهِنَّ قِيلَ أَيَكْفُرْنَ بِاللَّهِ قَالَ بِكُفْرِ الْعَشِيرِ وَبِكُفْرِ الْإِحْسَانِ لَوْ أَحْسَنْتَ إِلَى إِحْدَاهُنَّ الدَّهْرَ ثُمَّ رَأَتْ مِنْكَ شَيْئًا قَالَتْ مَا رَأَيْتُ مِنْكَ خَيْرًا قَطُّ. رواه البخارى

Hari Ibnu Abbas ia berkat, Maka beliau pun menjelaskan: “Sesungguhnya saya telah melihat surga, lalu saya mendapati satu tandan, sekiranya saya mengambilnya, niscaya kalian akan makan darinya selama dunia ini ada. Kemudian saya juga melihat neraka, maka saya belum pernah melihat pemandangan yang dahsyat seperti hari ini, dan saya melihat bahwa kebanyakan penghuninya adalah kaum wanita.”

Para sahabat bertanya, “Apakah penyebabnya wahai Rasulullah?” Beliau menjawab: “Lantaran kekufuran mereka.” Kemudian ditanyakan lagi kepada beliau: “Apakah mereka kufur kepada Allah?” Beliau menjawab: “Yaitu kufur (tidak menerima) kelebihan suami, dan mengkufuri kebaikannya. Sekiranya kamu berbuat baik kepada salah seorang dari mereka sepanjang masa, lalu ia mendapati satu keburukan darimu, niscaya ia akan mengatakan, ‘Saya tidak pernah mendapati satu kebaikan pun darimu.'” (HR al-Bukhari)

Pandailah-pandailah melihat sisi kebaikan orang lain, dan jangan pandai sibuk mencari kesalahan orang lain, karena memang tidak ada manusia yang sempurna. Sehingga seseorang tidak hanya pandai menghukum karena satu kesalahan dibanding kebaikannya yang banyak tetapi tertutupi.

Salah mengambil sikap dengan memaafkan itu jauh lebih baik daripada salah dalam memberikan hukuman. Itulah kearifan jiwa bagi seseorang yang telah menyandarkan hatinya kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Khairan, Kebaikan Itu

Apa saja makna kebaikan dalam doa ‘jazaakallahu khairan‘? Tentu kebaikan dalam hal ini adalah semua kebaikan yang akan memberikan manfaat baginya. Sehingga dalam hal ini para ulama di antaranya berpendapat tidak perlu ada tambahan ‘khairan katsiran‘ atau ‘khairal jaza‘ yakni kebaiakan yang banyak atau sebaik-baik balasan, karena kata ‘khairan‘ sudah mencakup semua kebaian itu.

وَعَسَىٰٓ أَن تَكۡرَهُواْ شَيۡ‍ءًا وَهُوَ خَيۡرٞ لَّكُمۡۖ وَعَسَىٰٓ أَن تُحِبُّواْ شَيۡ‍ءًا وَهُوَ شَرّٞ لَّكُمۡۚ وَٱللَّهُ يَعۡلَمُ وَأَنتُمۡ لَا تَعۡلَمُونَ

Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui. (al-Baqarah 216)

Semua ketaatan kepada Allah adalah kebaikan. Dan kebaikan itu meliputi semua yang bermanfaat bagi kehidupan di dunia sampai di akhirat. Kebaikan di dunia meliputi semua kebaikan bagi diri sendiri, kebaikan bagi keluarga, keberkahan rizki dan seterusnya.

Sedangkan kebaikan di akhirat adalah mudahnya hisab, dapat melalui shirath dengan baik dan pada akhirnya mendapat rahmat Allah dengan dimasukkan ke dalam surgaNya.

Sudah seyogyanya kita membiasakan doa ini untuk kita sampaiakn kepada saudara kita sesama Muslim, terutama saat kita mendapat kebaikan darinya, sehingga kebaikan itu menjadi milik kita semua. Doa ini juga termasuk doa sapu jagad yang disampaikan kepada orang lain. Seperti halnya doa sapu jagad yang sudah sering kita panjatkan yaitu:

وَمِنۡهُم مَّن يَقُولُ رَبَّنَآ ءَاتِنَا فِي ٱلدُّنۡيَا حَسَنَةٗ وَفِي ٱلۡأٓخِرَةِ حَسَنَةٗ وَقِنَا عَذَابَ ٱلنَّارِ

Dan di antara mereka ada orang yang berdoa: ‘Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka’. (al-Baqarah; 201)

Syukran wa jazakumullah khairan. Amin. (*)

Editor Mohammad Nurfatoni

Artikel Dahsyatnya Ucapan Terima Kasih ‘Jazakallahu Khairan ini adalah versi online Buletin Jumat Hanif Edisi 41 Tahun XXV, 20 Juli 2021/20 Dzulhijjah 1442.

Hanif versi cetak sejak 17 April 2020 tidak terbit karena pandemi Covid-19 masih membahayakan mobilitas fisik.

Tags: Makna Ucapan Jazakallahu KhairanMuhammad Hidayatulloh
SendShare330Tweet206Share

Related Posts

Puasa Arafah, saat Wukuf atau Tanggal 9 Dzulhijjah?

Jumat 1 Juli 2022 | 10:56
2.6k

Jamaah KBIH Baitul Atiq Gresik saat wukuf di Arafat tahun 2017 (Mohammad Nurfatoni) Puasa Arafah, saat...

Hukum Bersedekah atas Nama Orangtua yang Sudah Meninggal

Jumat 24 Juni 2022 | 10:55
414

Hukum Bersedekah atas Nama Orangtua yang Sudah Meninggal (ilustrasi freepik.com) Hukum Bersedekah atas Nama Orangtua yang Sudah...

Kriteria Mati Syahid, Emmeril Termasuk?

Jumat 17 Juni 2022 | 22:17
824

Emmeril Khan Mumtadz (Instagram @ridwankamil) Kriteria Mati Syahid, Emmeril Termasuk? Oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir al-Quran...

Hukum Bermegah-megahan Membangun Masjid

Jumat 10 Juni 2022 | 11:16
416

Hukum Bermegah-megahan Membangun Masjid (ilustrasi freepik.com) Hukum Bermegah-megahan Membangun Masjid, oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir...

Jika Pemimpin Berbohong

Jumat 3 Juni 2022 | 10:54
82

Ilustrasi jika pemimpin berbohong Jika Pemimpin Berbohong, oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh Kajian Tafsir al-Quran Yayasan Ma’had Islami (Yamais),...

Dakwah Bilhal yang Diperintahkan Nabi

Jumat 27 Mei 2022 | 13:06
150

Dakwah Bilhal yang Diperintahkan Nabi (ilustrasi freepik.com) Dakwah Bilhal yang Diperintahkan Nabi, oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh...

Syarat Jadi Imam Shalat dan Hukum Menerima Honor

Jumat 20 Mei 2022 | 23:38
1.3k

Syarat Jadi Imam Shalat dan Hukum Menerima Honor (ilustrasi freepik.com) Syarat Jadi Imam Shalat dan...

Hukum Mengucapkan Sayyidina untuk Rasulullah

Jumat 13 Mei 2022 | 11:30
15.5k

Hukum Mengucapkan Sayyidina untuk Rasulullah (ilustrasi freepik.com) Hukum Mengucapkan Sayyidina untuk Rasulullah, Oleh Ustadz Muhammad Hidayatulloh, Pengasuh...

Khutbah Idul Fitri 2022: Visi dan Misi setiap Mukmin

Sabtu 30 April 2022 | 12:48
556

Khutbah Idul Fitri 2022: Visi dan Misi setiap Mukmin (Illustrassi freepik.com) Khutbah Idul Fitri 2022:...

Hadits tentang Hukum Membunuh dan Dibunuh Perampok

Jumat 29 April 2022 | 10:55
293

Hadits tentang Hukum Membunuh dan Dibunuh Perampok (Ilustrasi freepik.com) Hadits tentang Hukum Membunuh dan Dibunuh...

Discussion about this post

Populer Hari Ini

  • Inilah Lokasi Shalat Idul Adha Sabtu 9 Juli 2022 di Kota Surabaya

    13893 shares
    Share 5557 Tweet 3473
  • Kasus ACT, Begini Komentar Abdul Mu’ti

    5408 shares
    Share 2163 Tweet 1352
  • Hukum Puasa Arafah Ikut Arab Saudi, Shalat Idul Adha Ikut Indonesia

    4347 shares
    Share 1739 Tweet 1087
  • Masuknya Virus Salafi ke Jantung Muhammadiyah

    10333 shares
    Share 4133 Tweet 2583
  • Prof Abdul Mu’ti: Muhammadiyah Kurang Sombong dengan Prestasinya

    3424 shares
    Share 1370 Tweet 856
  • Begini Calon Jamaah Haji Mencuci Pakaian di Mekah

    2614 shares
    Share 1046 Tweet 654
  • Jangan Keliru! Ada Dua Macam Air Zamzam di Masjid Al-Haram

    2804 shares
    Share 1122 Tweet 701
  • Alphard untuk Ustadz dan Umat

    714 shares
    Share 286 Tweet 179
  • Muhammadiyah dan Salafi: Serupa tapi Tak Sama, Ini Bedanya

    12411 shares
    Share 5673 Tweet 2808
  • Bermuka Dua: Muhammadiyah Sekaligus Salafi, Mungkinkan? 

    393 shares
    Share 157 Tweet 98

Berita Terkini

  • Muhammadiyah Gresik Gelar Shalat Idul Adha Sabtu 9 Juli 2022 di Berbagai Kecamatan IniKamis 7 Juli 2022 | 17:28
  • SDMM Ajak SD Mutu Bawean Menyimpan Arsip Berbasis AwanKamis 7 Juli 2022 | 15:29
  • Sekolah Muhammadiyah GKB Gelar Educational Sharing Session IKMKamis 7 Juli 2022 | 14:46
  • Raker SD Muwri Bahas Implementasi Kurikulum MerdekaKamis 7 Juli 2022 | 14:11
  • Idul Adha Sabtu 9 Juli 2022 di Banyuwangi, Ini Lokasi dan KhatibnyaKamis 7 Juli 2022 | 13:29
  • MTs Muda
    MTs Muda Raker sambil Refreshing di SaranganKamis 7 Juli 2022 | 12:47
  • Berangkat ke Arafah Diundi, Jamaah Baitul Atiq Tarwiyah di MinaKamis 7 Juli 2022 | 12:43
  • Bermuka Dua: Muhammadiyah Sekaligus Salafi, Mungkinkan? Kamis 7 Juli 2022 | 12:04
  • Akal sehat pesantren
    Dimensi Revolusi Diri Ibadah HajiKamis 7 Juli 2022 | 11:53
  • Lahan dakwah dan ladang pahala pada 20 ribu mahasiswa Umsida. Liputan Mahyuddin, kontributor PWMU.CO dari Kabupaten Sidoarjo.
    Umsida Proyeksikan 20 Ribu Mahasiswa yang Bisa Jadi Lahan Dakwah dan PahalaKamis 7 Juli 2022 | 10:32

Hubungi Kami

WA : 0858-5961-4001
Email :pwmujatim@gmail.com
  • Dewan Redaksi dan Alamat
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

No Result
View All Result
  • Home
  • Kabar
  • Kajian
  • Kolom
  • Feature
  • Musafir
  • Khutbah
  • Canda
  • Ngaji Hadits
  • Kajian Ramadhan
  • Index
  • Mediamu

© 2021 pwmu.co - PT Surya Kreatindo Mediatama.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In