Tiga Siswa Berprestasi SMP Muven Raih Penghargaan

Tiga siswa
Ketua PCM Krembangan Sutikno menyerahkan penghargaan kepada Afrizal Indira Putra Pradana.

PWMU.CO– Tiga siswa berprestasi mendapat penghargaan saat wisuda lulusan SMP Muhammadiyah 11 Surabaya (SMP Muven) di BG Junction, Jumat (17/6/2022).

Tiga siswa berprestasi SMP Muven yang telah mengharumkan nama sekolah di berbagai ajang perlombaan yaitu

1. Muhammad Arifin kelas IXB meraih juara 1 kelas F putra SMP pada Sport and Art Competition kejuaraan pencak silat Tapak Suci se-Jawa Timur digelar 3-6 Maret 2022.

2. Afrizal Indira Putra Pradana kelas IX B juara I kelas J putra SMP pada Sport and Art Competition kejuaraan pencak silat tapak suci se-Jawa Timur digelar 3-6 Maret 2022.

3. Ramadhan Hadi Prasetyo kelas IXA yang meraih juara 2 pada kejuaraan terbuka seni tarung tradisi Pengkab Astra Indonesia Kabupaten Jember digelar di Bataliyon Infanteri 509 Jember, 9 Januari 2022.

Wisuda diawali dengan parade 113 wisudawan bersama kepala sekolah, kaur kurikulum dan wali kelas memasuki ruang purna widya diiringi Kirab Kepanduan Hizbul Wathan yang dipimpin Ketua Diklat Lapangan Kwartir Cabang Krembangan Surabaya, Cahyo Ramadhani.

Tiga Pesan

Ketua PCM Krembangan Sutikno SSos menyampaikan setelah dua tahun wisuda secara virtual karena pandemi Covid, sekarang kita dapat berkumpul dan menyaksikan langsung acara ini.

Ada tiga pesan yang dia sampaikan kepada para siswa yang lulus dari SMP Muven. Pertama, jangan sampai meninggalkan shalat, kapanpun, di manapun, dalam kondisi apapun.

”Lulusan SMP Muven sudah hafal juz 30, saya harap anak laki-laki selalu shalat di masjid dan menjadi imam shalat. Para bapak ibu, kami mohon juga untuk selalu memantau dan mengingatkan shalat, karena anak-anak merupakan investasi kita di akhirat kelak,” papar Sutikno.

Kedua, jaga sopan santun di manapun berada, kita tunjukkan bahwa alumni SMP Muven berbeda dengan SMP lainnya.

Ketiga, jalin silaturahmi dengan guru maupun teman. Jangan malu-malu datang ke sekolah untuk meminta doa restu kepada para ustadz dan ustadzah.

Kepala SMP Muhammadiyah 11 Surabaya, Arief Himawan MPd, menjelaskan, sebanyak 113 siswa kelas IX SMP Muven mengikuti wisuda kelulusan adalah momen akhir dari kegiatan pembelajaran di sekolah.

”Ilmu yang telah kalian dapatkan harus kalian pegang dan amalkan, bermanfaat atau tidaknya tergantung kalian semua, ilmu kalau tidak diamalkan seperti pohon yang tidak berbuah,” ujar Arief Himawan.

Perwakilan siswa, Niken Salsabilah Putri, kelas IX B menyampaikan terima kasih kepada para ustadz dan ustadzah yang telah sabar membimbing selama tiga tahun.

”Kata orang di mana ada pertemuan pasti akan ada perpisahan. Sekarang saatnya kita berpisah untuk meraih cita-cita, tapi jangan jadikan perpisahan tersebut sebagai akhir dari pertemuan. Kita masih bisa bertemu, semoga profesi yang kita idam-idamkan dapat menjadi kenyataan ke depannya nanti,” kata Niken.

Penulis Hilalu Nur Khoiri   Editor Sugeng Purwanto

Exit mobile version