Rayakan Milad Bersama, Media PWM Jatim Diharapkan Jadi Percontohan

Rayakan Milad Bersama, Media PWM Jatim Diharapkan Jadi Percontohan. Ketua Majelis Pustaka, Informasi dan Digitalisasi PWM Jatim, Dr Aribowo MS saat memberikan sambutan di acara Resepsi Milad Ke-8 PWMU.CO (Estu Rahayu/PWMU.CO)
Rayakan Milad Bersama, Media PWM Jatim Diharapkan Jadi Percontohan. Ketua Majelis Pustaka, Informasi dan Digitalisasi PWM Jatim, Dr Aribowo MS saat memberikan sambutan di acara Resepsi Milad Ke-8 PWMU.CO (Estu Rahayu/PWMU.CO)

PWMU.CO – Rayakan milad bersama, Media Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur diharapkan bisa menjadi percontohan, berkualitas dan profesional.

Hal itu disampaikan Ketua Majelis Pustaka Informasi dan Digitalisasi (MPID) PWM Jatim, Dr Aribowo MS, pada Resepsi Milad Bersama Media PWM Jawa Timur di Aula Mas Mansur Gedung Muhammadiyah Jatim, Jalan Kertomenanggal IV/1 Surabaya , Sabtu (18/5/2024).

Aribowo menyampaikan, menurut konsep juanalistik yang baik, media Muhammadiyah Jatim perlu untuk saling bekerjasama dan mengadakan milad bersama.

“Milad bisa diadakan satu kali untuk semua media PWM Jatim, sehingga lebih efektif dan efisien,” ujarnya.

Di antara media di bawah naungan MPID PWM Jatim adalah PWMU.CO, Majalah Matan, Maklumat.id, Tarjihjatim.pwmu.co, Tabligh.id dan PWMUTv.

Sampaikan Apresiasi untuk PWMU.CO

Aribowo pun memberikan apresiasi kepada kontributor PWMU.CO yang telah berdedikasi lebih dari 7 tahun.

“Setiap kali bertemu kontributor PWMU.CO saya merasa kagum, karena telah memberi dedikasi lebih dari tujuh tahun, dan milad ini menjadi langkah awal dengan melaksanakan milad bersama media PWM Jatim,” ucapnya.

Dia beralasan, agar media-media di Jatim ada komunikasi, maka PWM Jatim berharap satu sama lain, media-media di Jatim bisa saling berkomunikasi dan bekerjasama.

“PWMU.CO bisa kerjasama dengan Tabligh.id, bisa kerjasama dengan Maklumat, Tarjihjatim.pwmu.co dan PWMUTV,” katanya.

Aribowo juga berharap, di samping komunikasi, dia berharap kapan-kapan kontributor PWMU.CO Se-Jawa Timur bisa menulis di Tarjihjatim.pwmu.co.

“Sekarang anda boleh menulis, menjadi kontributor di majalah Matan, Maklumat.id, anda boleh menjadi kontributor di Tabligh.id sehingga punya banyak pengalaman,” jelasnya.

“Apalagi nanti kita akan latihan-latihan bareng. Bagaimana peningkatan jurnalistik itu menjadi lebih kuat, sehingga tidak hanya kontributor PWMU.CO saja atau nanti maklumat saja. Tetapi satu sama lain itu kuat, membuat lebih efisien lebih komprehensif, dan juga biayanya lebih murah,” imbuhnya.

Maka menurutnya, adanya milad bersama itu boleh, karena sekarang PWM Jawa Timur itu ingin mulai mengawali agar media PWM Jatim saling bekerjasama dan komunikasi, sehingga menjadi satu di bawah koordinasi MPID.

“Jadi ini adalah langkah pertama setahu saya di seluruh Indonesia. Dan kita sudah memulai, supaya ini akan menjadi contoh,” ungkapnya.

Dia pun mengucapkan terima kasih kepada kawan-kawan yang membuat rencana khususnya kepada para kontributor PWMU.CO dan media lain. “Bapak ibu akan mendapat wawasan dari Matan, Tabligh, Maklumat dan anda boleh bertanya apa saja,” terangnya.

Dia juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada para pembicara terutama Pak Budi dan para narasumber yang akan mengawal sampai sore.

“Kami berharap, media yang ada di bawah PWM Jatim itu bisa berkembang dengan baik, berkualitas, profesional. Meskipun dengan komunitas berbeda, tetapi kemampuan profesionalnya itu kuat,” ujarnya.

“Dan kita berharap, kita ingin milad ini menjadi sebuah percontohan bahwa kita bisa merayakan bersama,” pungkasnya. (*)

Kontributor Estu Rahayu Editor Nely Izzatul

Exit mobile version