Penuh Makna! SD Muwri Gelar Munaqasah Eksternal Tahfidz Al-Quran

Siswi Melakukan Foto Bersama Sebelum Melakukan Munaqasah pada Selasa 11 Juni 2024 (Farhan/PWMU.CO)

PWMU. CO – Sebanyak 57 siswa kelas VI SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik melaksanakan kegiatan munaqasah (ujian hafalan) al-Quran yang mendatangkan penguji dari Koordinator Daerah Tilawati Gresik, Selasa (11/06/2024).

Pada kesempatan tersebut hadir 2 orang munaqis (penguji) dari Gresik, satu diantaranya yaitu ustadz Mahbub Ihsan selaku Koordinator Tilawati Daerah Gresik. Mereka menguji hafalan siswa yang meliputi juz 30 dalam al-Quran.

Koordinator al-Quran SD Muwri yaitu Indarti SPd megatakan, selain untuk menguji hafalan siswa pada juz atau surat tersebut, munaqasah tahfidh eksternal ini juga untuk melatih keberanian dan kepercayaan diri siswa. Selain itu mereka juga harus merasakan bagaimana jika menghafal dan membaca al-Quran selain kepada guru al-Quran nya di sekolah.

“Sebelum mengikuti munaqasah ini, guru al-Quran dan guru Ismuba telah mempersiapkan siswa untuk rutin melakukan murajaah hafalan juz 30 dengan beberapa siswa melalui program tahfidh,” tambahnya.

“Selain itu, kami juga memberikan materi membaca beberapa surat-surat yang ada di dalam al-Quran. Hal ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan sekaligus melatih siswa dalam membaca makharijul huruf, fashahah, dan gharib,” tuturnya.

“Menjelang munaqasah, kami guru al-Quran dan guru kelas VI berkoordinasi untuk memberikan jam tambahan dengan memberikan upgrading kepada anak-anak sesuai jadwal yang telah ditentukan,” Sambungnya.

“Selain memberikan materi munaqasah, kami juga memberikan motivasi kepada anak-anak terkait pentingnya belajar al-Quran Karena usia mereka merupakan waktu yang baik untuk belajar membaca al-Quran,” tegasnya.

kami sangat bangga jika siswa kami memiliki semangat dan antusias yang tinggi untuk belajar al-Quran. Bagi kami jika mereka mau berproses dengan baik, insyaallah akan mendapatkan hasil yang baik. Harapan kami semoga hasil munaqasah tahun ini bisa lebih baik dari pada tahun sebelumnya,” imbuhnya.

Proses Munaqasah (Mufidatul Latifah/PWMU.CO)

Sementara itu, Nayla Hilwana Rabbani dan Putri Alya yang merupakan siswa kelas VI Salman, mengungkapkan kegembiraannya setelah menuntaskan ujian munaqasah eksternal dengan lancar

“Alhamdulillah munaqasah eksternal bisa saya lalui dengan mudah dan lancar,” ungkap Nayla.

Hal serupa juga dirasakan oleh Ashafira Ramadhani yang merupakan Gobel siswi kelas VI Bilal Bin Rabbah. ia mengungkapkan bahwa dalam munaqasah eksternal itu tidak merasakan kesulitan karena tahun kemarin juga sudah pernah ikut, sehingga tahun ini tinggal murajaah dan menambah hafalan.

Penulis: Rahmat Syayid Syuhur Editor: Ni’matul Faizah

Exit mobile version