
PWMU.CO – Pagi menjelang siang itu, musholla SMP Negeri 9 Gresik penuh oleh ratusan peserta didiknya yang berasal dari kelas IX. Para pelajar itu sengaja hadir untuk mengikuti kegiatan sosialisasi penerimaan peserta didik baru (PPDB) oleh tim sosialisasi SMA Muhammadiyah 6 Gresik, Rabu (5/2/2025).
Mereka tampak antusias untuk mendengarkan semua paparan dari tim sosialiasi. Bisa memaklumi, mereka itu sebentar lagi akan mengakhiri masa belajarnya di SMP dan perlu melanjutkannya ke jenjang SMA. Tak kalah antusiasnya, Tim sosialisasi SMAMUSIX — istilah gaul dari SMA Muhammadiyah 6 Gresik — juga begitu bersemangat untuk melakukan sosialiasi. Tim sosialiasi yang merupakan kolaborasi guru dan siswa itu menyuguhkan suasana yang penuh kegembiraan.
Dalam sambutannya, Kepala SMAMUSIX, Alhayuningtias, SPd, mengingatkan agar tidak memilih sekolah hanya dengan mempertimbangkan jumlah siswanya.
“Memilih sekolah jangan berdasar banyak sedikit jumlah siswanya. Karena bisa jadi pada sekolah yang tidak banyak siswanya, justru anda bisa menjadi luar biasa. Potensi Anda lebih bisa terpantau dan berkembang,” ujar Alhayuningtias.

Setelah acara pembukaan, kegiatan berlanjut ke tahap sosialisasi. Pada sesi ini, tim sosialisasi mengenalkan profil SMAMUSIX dengan berbagai aktivitasnya. Duta sekolah yang menjadi bagian dari tim sosialisasi — yaitu Fani Rahmasari dan Alisa Mutia Zahra, siswi dari kelas X — tampak bersemangat saat menyampaikan berbagai aktivitas SMAMUSIX. Mulai dari kegiatan pembelajaran, ekstrakurikuler, kegiatan “Sabtu Seru” sebagai hari kreasi siswa pada setiap hari Sabtu, dan sebagainya. Juga tentang adanya kegiatan pelatihan dakwah sebagai kegiatan unggulan SMAMUSIX maupun kegiatan pengabdian siswa ke masyarakat.
Selain sosialisasi kegiatan sekolah, tidak lupa juga sosialisasi program beasiswa. Pada SMAMUSIX ini tersedia beberapa jenis biasiswa, yaitu: beasiswa prestasi akademik, beasiswa prestasi non akademik, maupun beasiswa untuk yatim dan duafa.
Sebagai pamungkas acara sosialisasi, ada kegiatan ice breaking oleh Waka Kurikulum SMAMUSIX, Yeni Lestari, SPd. Dan tidak lupa ada pula testimoni dari alumni SMPN 9 Gresik tersebut, yang saat ini sedang menempuh pendidikan di SMAMUSIX.
“Acara ini sangat seru dan menarik, kami jadi lebih tahu dan mengenal SMAMUSIX,” tutur Nisa, siswi SMPN 9 Gresik saat dimintai responnya dengan kegiatan ini.
Sebelum acara diakhiri, tim sosialisasi membagikan brosur dan 100 souvenir, berupa produk sabun dan tote bag karya kreatif siswa-siswi SMAMusix.
Kegiatan sosialisasi di SMP Negeri 9 Gresik ini merupakan rangkaian kegiatan Road Show Tim PPDB SMAMUSIX. Kegiatan akan berlanjut ke beberapa SMP lainnya, baik yang SMP negeri maupun SMP swasta. (*)
Penulis Puput Sri Rahayu, Editor Notonegoro