
PWMU.CO – Mulai tanggal 30 januari hingga 5 Februari, lingkungan SD Muhammadiyah 2 Karangsemanding terlihat semarak. Karena selama 7 hari itu, sekolah sedang menggelar lomba menyanyikan jingle sekolah. Perlombaan tersebut pesertanya adalah seluruh siswa mulai kelas 1 sampai kelas 6. Lomba jingle sekolah yang memiliki nama populer “SD Muda Karisma” itu merupakan rangkaian dari acara Milad SD Muda Karisma ke-73.
Perlombaan menyanyikan jingle ini menjadi bagian dari partisipasi siswa-siswi dalam memeriahkan Milad SD Muda Karisma dengan mengusung tema “Jalin Erat Persahabatan”.
Dalam pelaksanaannya, setiap hari diadakan seleksi dalam satu kelas untuk tahap penyisihan. Tahap penyisihan lomba ini bertempat di Aula MUDA KARISMA. Dan sebagai tim penyeleksi adalah Kepala Sekolah, Dewan Guru dan Tenaga Kependidikan.
Perlombaan ini sekaligus untuk mensosialisasikan “Jingle SD Muda Karisma” ke seluruh warga sekolah. Harapannya, Jingle SD Muda Karisma itu dapat menumbuhkan rasa cinta dan merasa menjadi bagian dari SD Muda Karisma.
” Saya suka menyanyi dan sangat senang ikut lomba menyanyi ini, lagunya seru,” kata Handaru Raif Anaqie, yang saat lomba sangat antusias dan suaranya lantang dengan goyangan khasnya.
Setelah proses seleksi selesai, pada Jum’at (7/2/2025) para finalis lomba diumumkan. Terpilih 20 finalis yang nantinya akan mengikuti babak puncak lomba pada 14 Februari 2025. Sebelum memasuki babak puncak, para finalis itu mendapatkan pembekalan terkait hal-hal yang perlu disiapkan dan dilakukan.
Berikut daftar finalis yang masuk di 20 besar pemenang lomba jingle Muda Karisma
Kelas 1
1. Aflah kanz balendra
2. Nabila nurmala sari
3. Nurul Rahmawati
4. Shaqilla Mirza Vanessa
Kelas 2
1. Handaru raif anaqie
2. Jasmine Adzkia mumtazah
3. Muhammad denish Al Fatih
Kelas 3
1. Aldian dicky pranata
2. Avinka saava azeeza
3. Denada chelsea chalesta Huda
4. Syakira Felicia dafiya Ihwan
Kelas 4
1. Enzo yagdan Alesha dalind
2. Rehana putri septriansyah
3. Zulfikar bagus giri purnama
Kelas 5
1. Arienda zevana Nadhira
2. Chiko athariz calief
3. Mutia fathina haziqah
Kelas 6
1. Annora Fairuz Mumtazah
2. Avra qorina Oktaviani
3. Rifqi Faiza qorinna
Dengan kegiatan lomba menyanyikan jingle ini, berharap anak-anak SD Muda Karisma bisa menemukan bakat- bakat terpendamnya atau talenta yang dimilikinya. Karena itu, jeda waktu menjelang final semoga dapat dimanfaatkan peserta untuk lebih fokus mempersiapkan diri menuju penampilan terbaiknya.
Sebagai tambahan, direncanakan akan digelar “senam dan makan bersama” yang melibatkan seluruh siswa/siswi, dewan guru dan wali siswa. Acara tambahan ini akan menjadi acara pembuka sebelum babak final lomba menyanyikan jingle SD Muda Karisma dilaksanakan.
Penulis Restu Wardani, Editor Notonegoro