
Makan bersama bekal makanan sehat siswa-siswi SD Muhammadiyah Melirang usai mengikuti senam anak indonesia hebat, Sabtu (8/2/2025). (Rabya Auliani/PWMU.CO).
PWMU.CO – Suasana ceria memenuhi halaman SD Muhammadiyah Melirang, Sabtu (8/2/2025) ketika seluruh siswa kelas 1-6 bersama guru dan karyawan mengikuti senam pagi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, sebuah program strategis yang tergagas oleh Kemendikdasmen. Program ini bertujuan membangun sumber daya manusia berkualitas.
Sebagai bagian dari program tersebut, Kemendikdasmen menginstruksikan seluruh sekolah di Indonesia, mulai dari jenjang PAUD hingga SMA, untuk melaksanakan senam pagi sebelum kegiatan pembelajaran dimulai.
Harapannya, senam pagi tersebut dapat membentuk kebiasaan baik sejak dini, meningkatkan kesehatan fisik dan mental siswa. Selain itu, sekaligus mendukung kebugaran, menggali potensi diri, serta menanamkan nilai sportivitas.
“Maka kami upayakan siswa-siswi SD Muhammadiyah Melirang untuk dapat mengaplikasikannya bersama para ustadz dan ustadzah” ujar Kepala SD Muhammadiyah Melirang, Ustadz Fichrul Efendi SPd MPd.
“Kami sudah melaksanakan senam pagi yang rutin diadakan satu minggu dua kali, yaitu setiap hari Selasa dan Sabtu” tambahnya.
Komitmen Bentuk Kebiasaan Hidup Sehat
Kegiatan senam ini menjadi bagian dari komitmen sekolah dalam membentuk kebiasaan hidup sehat bagi para siswa. Dengan rutin berolahraga, harapannya mereka tidak hanya lebih bugar secara fisik, tetapi juga lebih bersemangat dalam menjalani aktivitas belajar di sekolah.
Pada kegiatan senam Anak Indonesia Hebat yang berlangsung penuh semangat, perwakilan dari tiap kelas ditunjuk untuk maju ke depan sebagai contoh bagi para peserta lainnya.
Awalnya, mereka merasa gugup dan sedikit takut karena belum sepenuhnya menghafal gerakan senam. Namun, dengan dukungan dari guru dan teman-teman, mereka mulai percaya diri dan mengikuti irama dengan lebih lancar.
Seiring berjalannya waktu, mereka semakin berani dan mampu memberikan contoh gerakan dengan baik, sehingga seluruh peserta dapat mengikuti senam dengan penuh antusiasme dan keceriaan.
Kegiatan senam Anak Indonesia Hebat di halaman sekolah berlangsung dengan penuh keceriaan dan semangat. Para siswa dengan antusias mengikuti setiap gerakan senam yang dipandu oleh perwakilan dari masing-masing kelas.
Salah satu siswa kelas VI, Nahda Chelsea, mengungkapkan perasaannya setelah mengikuti kegiatan tersebut. ”Saya merasa bangga dan senang bisa belajar Senam Anak Indonesia Hebat bersama teman-teman di halaman sekolah” tutur Nahda.
“Awalnya saya grogi, tetapi dengan motivasi dari ustadz dan ustadzah, akhirnya saya jadi percaya diri. Alhamdulillah, seru dan penuh semangat” ujarnya sambil tersenyum.
Kegiatan ini tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga melatih keberanian dan rasa percaya diri siswa. Dengan dukungan dari guru dan teman-teman, mereka semakin termotivasi untuk berpartisipasi aktif dalam setiap gerakan senam yang dilakukan.
Bekal Makanan Sehat
Setelah kegiatan senam selesai, anak-anak dengan gembira mengambil bekal makanan sehat yang sudah mereka bawa dari rumah. Dengan duduk bersama di halaman sekolah, mereka menikmati bekal yang telah orang tua siapkan.
Suasana kebersamaan semakin terasa ketika mereka saling berbagi cerita sambil menyantap makanan sehat yang lezat. Membawa bekal makanan sehat merupakan salah satu program di SD Muhammadiyah Melirang yang berlangsung tiap satu bulan sekali itu.
Program ini bertujuan untuk menanamkan kebiasaan makan sehat sejak dini serta mempererat kebersamaan antar siswa.
“Dengan adanya program ini, anak-anak semakin memahami pentingnya memilih makanan yang bergizi untuk menunjang kesehatan dan energi dalam beraktivitas” Ujar ustadzah Lailatur Rosyidah, S.Pd. selaku waka kesiswaan.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen menyenangkan bagi siswa, tetapi juga wujud nyata dukungan SD Muhammadiyah Melirang terhadap program pemerintah dalam menciptakan generasi yang sehat, aktif, dan inspiratif.
Melalui senam dan kebiasaan membawa bekal makanan sehat, sekolah berperan dalam menanamkan pola hidup sehat sejak dini. Dengan tubuh yang bugar dan asupan gizi yang baik, diharapkan siswa dapat lebih semangat dalam belajar serta tumbuh menjadi generasi yang cerdas dan berkarakter.
Penulis Rabya Auliani, Editor Danar Trivasya Fikri