
PWMU.CO- Pimpinan Cabang Muhammadiyah Mantup melalui Dikdasmen menggelar kegiatan Gebyar AUM Mantup di SMK Muhammadiyah 10 Mantup, Lamongan, Sabtu (7/2/2025).
Kegiatan jalan sehat ini bertujuan untuk mengenalkan lebih jauh tentang AUM Mantup, khususnya pendidikan Muhammadiyah, kepada masyarakat sekitar, dengan harapan dapat memajukan dan memperkuat keberadaan pendidikan Muhammadiyah di Kecamatan Mantup.
Acara dimulai dengan pemberangkatan peserta jalan sehat oleh Bapak Camat Mantup, yang didampingi oleh Bapak PCM Mantup, Bapak Dikdasmen, dan panitia pelaksana.
Peserta yang hadir merupakan perwakilan dari seluruh lembaga pendidikan Muhammadiyah di Kecamatan Mantup, mulai dari TPQ/TPA, TK, MI, SMP, hingga SMK dengan total lebih dari 1000 siswa dan guru yang antusias mengikuti kegiatan ini.
Suasana semakin meriah dengan penampilan Drumband Surya Nada dari MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo yang turut memeriahkan jalan sehat tersebut.
Tak hanya itu, para peserta dan pengunjung juga dapat menikmati berbagai fasilitas menarik seperti Job Fair, Bazar, dan pemeriksaan kesehatan gratis, yang sangat bermanfaat bagi orang tua siswa.
Sebagai puncak keseruan, acara ini juga menyediakan hadiah utama berupa sepeda listrik dan dua ekor kambing.
Hadiah sepeda listrik berhasil dimenangkan oleh seorang siswa dari MI Islamiyah Tugu, Mantup, sementara dua kambing diberikan kepada SMK Muhammadiyah 10 Mantup.
Ketua pelaksana, Verdiansyah Qomar Romadhon menyampaikan rasa syukur atas lancarnya jalannya acara. “Alhamdulillah, acara berjalan dengan lancar,” ucapnya.
Dia juga berharap, Gebyar AUM Mantup dapat terus dilaksanakan di tahun-tahun berikutnya dengan kemeriahan yang lebih besar lagi, mempererat kebersamaan serta memperkuat semangat persyarikatan Muhammadiyah di wilayah Mantup.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang mengenal dan mendukung pendidikan Muhammadiyah, serta lebih sadar akan pentingnya peran serta dalam memajukan dunia pendidikan di Kecamatan Mantup. (*)
Penulis Eka Arifatur Rachmah Editor Alfain Jalaluddin Ramadlan