
PWMU.CO – Majelis Pemberdayaan Masyarakat (MPM) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan akan menggelar Rapat Kerja (Raker) dan Studi Literasi di Bioreaktor Kapal Selam pada Sabtu dan Ahad (15-16/2/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi, berdiskusi, serta merumuskan keputusan strategis organisasi dalam bidang pemberdayaan masyarakat.
Ketua MPM PDM Lamongan, Shobikin Amin SSos MM, menyatakan bahwa Raker dan Studi Literasi ini diikuti oleh kader persyarikatan yang tergabung dalam MPM tingkat daerah dan cabang, serta pengurus Jama’ah Tani Muhammadiyah (Jatam) dan Jama’ah Nelayan Muhammadiyah (Jalamu). Kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan berbagai manfaat yang konkret bagi organisasi dan masyarakat.
“Harapan kami, pertama, melalui kegiatan ini dapat lahir keputusan-keputusan strategis organisasi yang lebih konkret dan terukur. Kedua, kolaborasi aksi MPM PDM Lamongan dengan semua pemangku kepentingan dapat berjalan dengan baik. Ketiga, kami berharap lahir ide-ide baru pemberdayaan yang kreatif dan inovatif dari para peserta,” ujar Shobikin Amin pada Jumat (14/2/2025).
Selain membahas strategi organisasi, kegiatan ini juga dirancang untuk memperluas wawasan peserta dalam bidang teknologi dan keberlanjutan lingkungan, dengan mengunjungi Bioreaktor Kapal Selam. Lokasi ini dipilih sebagai tempat studi literasi karena memiliki nilai edukasi tinggi dalam pengolahan limbah dan teknologi ramah lingkungan yang relevan dengan misi pemberdayaan masyarakat.
Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, diharapkan Raker dan Studi Literasi ini dapat menjadi langkah maju dalam mewujudkan program pemberdayaan masyarakat yang lebih berdaya guna dan berdampak luas. (*)
Penulis Fathan Faris Saputro Editor Wildan Nanda Rahmatullah