
PWMU.CO – Para orang tua calon peserta didik baru SMA Muhammadiyah 2 (SMA Muha) Genteng, Banyuwangi, tahun ajaran 2025-2026 setiap hari selalu berdatangan untuk mendaftarkan putra-putrinya, ada pula yang membutuhkan informasi rinci terkait sekolah.
Salah satunya, Suprapto, orang tua calon peserta didik pada Sabtu (15/02/2025) hadir ke sekolah untuk mendaftarkan putrinya bernama Irma Sofia Sari yang saat ini sedang menempuh pendidikan di SMP Negeri (SMPN) 1 Sempu Banyuwangi.
Sekitar pukul 10.00 WIB, Suprapto hadir di SMA Muha Genteng dengan membawa formulir pendaftaran nomor 602 yang sudah diisi data identitas putrinya.
Saat hadir di SMA Muha disambut langsung oleh bendahara Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA Muha Genteng, Yulianti SPsi. Percakapan antara panitia PPDB dan orang tua calon peserta didik tampak begitu serius.
Banyak pertanyaan yang disampaikan dan d jawab oleh Yuli dengan bahasa yang lugas. Hampir dua puluh menit berlalu, terlihat wajah Suprapto nampak puas mendapat jawaban dari panitia PPDB.
Tertarik Dengan Kegiatan Keagamaan
Saat ditanya alasan Suprapto memasukkan putrinya di SMA Muha Genteng sedangkan waktunya masih jauh, saat ini baru semester ganjil sedang ujian semester satu untuk tingkat SMP belum dilaksanakan, dan di Kecamatan Genteng ada dua sekolah plat merah yang terkenal.
Suprapto menjelaskan dengan semangat, “Setelah saya tawarkan kepada anak saya untuk melanjutkan ke SMA Muha, ia langsung mengangguk senang,” jelasnya.
“SMA Muha dikenal sekolah yang disiplin. Di samping itu, hasil dari pantauan kami, kegiatan keagamaan juga bagus apalagi zaman sekarang anak-anak kita sangat membutuhkan,”
“Lulusan dari sini sangat banyak yang diterima di perguruan tinggi negeri, bahkan sampai tembus UGM yang kebetulan tetangga saya. Hari kami langsung memberikan DP (Deposit) sebagai uang muka daftar ulang,” ujar Suprapto.
Tidak selang bererapa lama, usai Suprapto berpamitan, ada pendaftar baru lagi atas nama Arink Maleo Les’te dari SMPN 1 Genteng dengan membawa formulir pendaftaran nomor 514.
Kedatangan orang tua Arink bukan untuk mendaftar, tetapi membayar daftar ulang karena sudah mendaftar sejak 26 November 2024.
Di tempat terpisah, Yuli sapaan Yulianti mengungkapkan, “Alhamdulillah sejak pertengahan Desember 2024, setiap hari selalu silih berganti calon peserta didik baru yang mendaftar langsung di sekolah, bahkan juga melalui online, dan mulai Januari 2025 rata-rata kehadiran para orang tua ke SMA Muha untuk membayar daftar ulang,” ungkap Yuli.(*)
Penulis Abdul Muntholib Editor Zahrah Khairani Karim