
PWMU.CO – Kantor Layanan Lazismu Ranting Daun, Sangkapura Bawean, Kabupaten Gresik melakukan pemeriksaan dan pengobatan gratis kepada masyarakat di Pulau Bawean, Ahad (10/12/17).
Pemeriksaan kesehatan dalam rangka memperkenalkan amal usaha Muhammadiyah di bidang kesehatan, yaitu Klinik Muhammadiyah Daun yang baru saja di-launching oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak.
Kegiatan hasil kerja sama Lazismu dengan Anggota DPRD Kabupaten Gresik Miftahol Jannah SE MSi ini menargetkan peserta 300 pasien untuk seluruh masyarakat Pulau Bawean.
Ada dua dokter, dua perawat, dan dua bidan dari RSUD Umar Masud Bawean yang diterjunkan dalam kegiatan ini. Mereka dibantu oleh tenaga kesehatan desa.
“Ini merupakan kegiatan yang kali ketiga di Klinik Muhammadiyah Daun. Kali pertama dilaksanakan ketika launching sekaligus Program Dai Dokter Muda Muhammadiyah Mengabdi (D2M3) yang digagas oleh Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur” jelas Nusratus Sitta, perawat Klinik Muhammadiyah Daun.
Menurut Sitta, pelaksanaan yang pertama dilakukan pada tanggal 30 November 2017 melakukan dilakukan pemeriksaan dan pengobatan terhadap 75 pasien. “Sedangkan kali kedua pada tanggal 1 Desember 2017. Sebanyak 75 pasien yang ditangani. Mereka berasal dari warga Desa Daun dan sekitarnya,” jelas dia.
Kegiatan pengobatan gratis kali ketiga ini menurut Sitta diperluas untuk seluruh masyarakat Pulau Bawean agar manfaatnya dirasakan oleh lebih banyak orang. “Jadi tidak hanya untuk Desa Daun saja,” ucapnya. (Rahman Hakim)
Discussion about this post