
PWMU.CO – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) kembali mencetak penulis muda. Kali ini giliran Dinda Oktaviani Larasati, Mahasiswi Jurusan Ilmu Komunikasi.
Anggota Lingkar Studi Mahasiswa Kreatif (LSMK), UKM yang bergerak di bidang jurnalistik dan kepenulisan, itu berhasil menerbitkan novel berjudul Black Love melalui penerbit Jejak Publisher.
Dinda—sapaan akrabnya—hobi menulis sejak usia sekolah dasar. Ada proses panjang yang harus dia lalui hingga akhirnya berhasil merilis bukunya pada Oktober lalu.
Kepada PWMU.CO, Jumat (15/12/17), Dinda menceritakan perjuangannya sampai bisa menembus penerbit indie tersebut. “Berkali-kali saya ditolak penerbit. Hingga akhirnya diterbitkan Jejak Publiser,” ujarnya.
Tidak semua penerbit, tuturnya, serta merta menyukai karya penulis baru. Maka sebagai seorang penulis pemula harus giat dan pantang menyerah dalam mencari penerbit,” pesan dia.
Bagi Dinda, terbitnya Black Love adalah buah manis dari kerja kerasnya selama ini. “Ini hasil perjuanganku yang tanpa kenal lelah,” ucapnya.
Memilih tema cinta dan keluarga, Dinda juga memasukkan artis Pevita Pearce ke dalam novelnya. Karena itu ia tak lupa mengucapkan terima kasih kepada salah satu artis idolanya itu.
“Setiap kali bertemu dengannya aku selalu mendapatkan semangat, juga masukan untuk karya-karyaku. Maka aku secara khusus mempersembahkan novel ini untuknya,” kata Dinda.
Menurutnya, menulis sebuah novel bukanlah perkara mudah. Sebab, setiap kata yang ditulis harus terkenang di hati para pembaca.
“Kalau macet nulis itu sering banget, apalagi mood sering berubah. Kalau moodnya bagus pasti lancar, tapi kalau pas lagi jelek ya jadinya berantakan,” ungkap Dinda.
Intinya, tambah dia, harus tahu mau dibawa kemana alur novel kita, dipersiapin matang- matang penentuan konfliknya agar kita tidak bingung ketika menuliskanya.
Dengan terlahirnya penulis-penulis muda menandakan bangkitnya dunia literasi di Umsida yang berbagai karyanya bisa menginspirasi siapa pun, bukan hanya orang- orang di dalam kampus namun juga khalayak luas. Bangkitlah pemuda, berkaryalah, maka bermanfaat bagi sesama. (Lintang/Ni’ma/Dian)
Discussion about this post