
PWMU.CO – Puluhan Anggota Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhamadiyah (Kokam) ‘menggeruduk’ Masjid Taqwa Muhammadiyah Cangaan, Ujungpangkah, Gresik, Sabtu-Ahad, (13-14/1/18). Hal tersebut dilakukan dalam rangka Rakerda Kokam Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Gresik.
Kegiatan Rakerda Kokam PDPM Gresik diikuti oleh perwakilan masing-masing Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah. Acara itu juga diisi dengan Kajian Ahad Pagi sekaligus pemberia santunan kepada yatim dhuafa yang bekerjasama dengan Lazismu.
Acara dimulai dengan shalat Maghrib dan Isya berjamaah. Dilanjutkan tausiyah oleh salah satu tokoh Muhammadiyah Cangaan, Maksoem.
“Kokam harus memiliki empat pilar. Yaitu memperkuat ideologi, mampu menghargai sejarah, memiliki kompetensi ilmu, serta mampu menggalakkan perkaderan di Muhammadiyah,” kata Maksoem. Pengajian Ahad Pagi yang diisi oleh Wakil Ketua PDPM Bidang Dakwah, Adi Mustofa.
Sementara itu, Komandan Kokam PDPM Gresik Juanto mengatakan, Kokam harus dekat dengan masjid dan memiliki kompetensi dakwah yang mumpuni. “Serta harus mampu dan siap menjadi imam dan khotib serta muadzin,” tegasnya.
Selamat berjuang Kokam. Semoga senantiasa menjadikan masjid sebagai pusat gerakan. Kokam back to masjid. (Taufiqurrrahman/MIF)