PWMU.CO – Siswa Spemdalas Teken Komitmen Prokes, saat apel Milad Ke-109 Muhammadiyah, Kamis (18/11/21). Kepala SMP Muhammadiyah 12 GKB (Spemdalas) Gresik Fony Libriastuti MSi menyampaikan penandatanganan komitmen ini sebagai salah satu upaya penegakan disiplin protokol kesehatan (prokes) yang diterapkan di Spemdalas.
“Semoga dengan upaya ini seluruh warga Spemdalas memenuhi ikrar tersebut dan hasil akhirnya adalah semuanya sehat dan dapat beraktivitas dengan baik di sekolah,” jelasnya.
Dia mengatakan, penerapan prokes menjadi tanggung jawab bersama di Spemdalas. “Tidak hanya disampaikan melalui ikrar namun implementasi dari ikrarlah yang terpenting,” tandasnya.
Sesuai Tema Milad
Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Spemdalas Wirda Ulyana SPd menyampaikan, komitmen selalu mentaati dan menjalankan prokes untuk pencegahan penyebaran Covid-19 ini ditandatangani tiga orang.
Yaitu Ketua Majelis Dikdaseman Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gresik Ir Dodik Priyambada SAkt, Kepala Spemdalas Fony Libriastuti MSi, dan Ketua Umum PR IPM Spemdalas, Nafisha Aleyda Ramadhani.
Wirda mengatakan, penandatanganan komitmen prokes tersebut sesuai dengan tema Milad Ke-109 Muhammadiyah: “Optimis Menghadapi Covid-19, Menebar Nilai Utama.
Nafisha Aleyda Ramadhani menambahkan komitmen ini dibuat supaya para siswa mematuhi prokes yang masih berlaku dan menciptakan lingkungan yang asri bersih terhindar dari virus Covid-19.
“Kami anak PR IPM spemdalas juga akan memberikan contoh yang baik bagi warga spemdalas untuk ke depan,” ungkapnya. (*)
Penulis Ria Rizaniyah Editor Mohammad Nurfatoni