Kokam Apel Akbar, Dapat Empat Amanat

Apel Akbar Kokam se-Jawa Timur di Taman Blambangan Banyuwangi (Taufiqur Rohman/PWMU.CO)

Kokam Apel Akbar, Dapat Empat Amanat; Liputan Kontributor PWMU.CO Banyuwangi Taufiqur Rohman

PWMU.CO – Kokam Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur menggelar Apel Akbar Kebangsaan di Taman Blambangan Banyuwangi, Jumat (14/7/2023).

Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Musyawarah Wilayah (Musywil) XVII Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur.

Acara yang dimulai pukul 16.15 WIB ini diikuti oleh Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (Kokam) se-Jawa Timur. Bertindak sebagai Inspektur Apel adalah Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jawa Timur Dikky Syadqomullah SHI MHES.

Dalam amanatnya dia menyampaikan tema Musywil Pemuda Muhammadiyah: Pemuda Negarawan Harmoni Memajukan Jawa Timur

Baca sambungan di halaman 2: Empat Amanat Penting

Apel Akbar Kokam se-Jawa Timur di Taman Blambangan Banyuwangi (Taufiqur Rohman/PWMU.CO)

Empat Amanat Penting

Maka ada empat poin penting yang harus dimiliki oleh pemuda negarawan:

  1. Memiliki Islam berkemajuan. Ajaran Islam adalah rahmatan lil alamin, bukan teror yang menakutkan. Maka Pemuda Muhammadiyah harus menjadi pelopor penyempurna pergerakan Muhammadiyah dan menjadi garda terdepan dalam membela Negara Kesatuan Republik Indonesia, jika ada yang mengganggu.
  2. Memiliki kepekaan ilmu. Pemuda Muhammadiyah harus bersinergi dengan siapapun. Bergandengan dengan masyarakat Jawa Timur. Dan tidak mungkin melakukan pelanggaran.
  3. Memiliki prinsip berjiwa kewirausahaan. Kokam yang berjiwa ekonomi. Mampu menghidupkan Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) di bumi Indonesia.
  4. Memiliki prinsip menjaga politik. “Artinya ikut mengawal pemilu yang damai atau harmoni,” katanya, sambil mengakhiri amanatnya.

Sebelumnya, dalam apel kali ini juga dilakukan Deklarasi Pemilu Damai yang dibacakan oleh Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Banyuwangi, Lukman Hakim MPd.

“Kami Pemuda Muhammadiyah, siap menyukseskan pemilu Jawa Timur aman dan damai,”kata dia.

Apel Akbar ini berlangsung dengan lancar dan berakhir pukul 16.50. (*)

Editor Mohammad Nurfatoni

Exit mobile version