Sekolah Muhammadiyah Watukebo Meriahkan Muktamar HW dengan Tarian Massal Ini

Sekolah Muhammadiyah Watukebo
Tari Saman murid PCM Watukebo meriahkan pembukaan Muktamar HW di Dome UMM. (Adi Setiawan/PWMU.CO)

PWMU.CO – Sekolah Muhammadiyah Watukebo Jember ikut meriahkan pembukaan Muktamar ke-4 Hizbul Wathan di Universitas Muhamamdiyah Malang, Kamis (27/7/2023).

Acara ini dihadiri Sekum PP Muhammadiyah Prof Dr Abdul Mu’ti dan ratusan peserta muktamar dan perkemahan HW seluruh Indonesia.

Lebi dari 300 murid sekolah Muhammadiyah Watukebo menampilkan Tari Saman. Mereka berasal dari sekolah di bawah naungan PCM Watukebo. Seperti MIM 1 Watukebo, MIM 2 Pontang, MIM 3 Wonoasri, SMP Dahlan, MBS Al-Mukhtar, dan Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Jember.

Mereka berangkat dari Watukebo Jember menggunakan delapan bus. Datang sejak Selasa, 25 Juli 2023. rombongan dari Watukebo ini, langsung menuju Dome UMM untuk gladi kotor hingga kurang lebih pukul 14.00 WIB. Untuk selanjutnya menuju tempat penginapan di Gedung Kuliah Bersama (GKB 1).

Para siswa telah melakukan latihan kurang lebih satu bulan sebelum keberangkatan ke Malang. Selain Tari Saman, mereka juga menampilkan seni teater yang menceritakan perjalan sejarah kepanduan HW dari masa ke masa.

Penampilan murid sekolah Muhammadiyah Watukebo sukses dan memukau para tamu dan muktamirin.

Muktamar HW kali ini bertemakan Menggerakkan Sumber Daya Membangun Kader Utama. Pembukaan bertempat Dome Kampus Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Sebelum itu, rententan Muktamar ini diawali dengan upacara pembukaan Perkemahan Akbar di Lapangan utama UMM, sidang Tanwir, ekspo serta panggung seni dan puncaknya.

Acara berlangsung meriah. Para hadirin bergantian meneriakkan yel- yel tanda kegembiraan dan antusias mereka.

Penulis Adi Setiawan Editor Sugeng Purwanto

Exit mobile version