ITB Ahmad Dahlan Lamongan Serahkan Aset ElaMart Rp 25 Juta ke PDA Lamongan

Penyerahan dokumen aset penjualan online ElaMart dari ITB Ahmad Dahlan Lamongan kepada PDA Lamongan. (Lilik Rahmah/PWMU.CO)

PWMU.CO – ITB Ahmad Dahlan Lamongan serahkan aset aplikasi E-commerce ElaMart senilai Rp 25 juta kepada Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Lamongan, Rabu (6/12/2023).

Penyerahan aset di Gedung Dakwah Muhammadiyah (GDM) Lamongan ini dihadiri Wakil Rektor I Institut Teknologi Bisnis (ITB) Ahmad Dahlan Lamongan Evi Dwi Kartikasari SA MAk, Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) ITB Ahmad Dahlan Lamongan Ika purwanti SPd MM, tim Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRPM) ITB Ahmad Dahlan Lamongan, serta jajaran Pimpinan Harian PDA Lamongan.

Dalam sambutannya, Ketua PDA Lamongan Diyana Mufidati SAg SPd berharap kerja sama ITB Ahmad Dahlan dan PDA Lamongan, khususnya Majelis Ekonomi dan Tim IT PDA Lamongan, tidak sekadar mendata jumlah UMKM.

“Tapi berikhtiar maksimal agar UMKM binaan Aisyiyah benar-benar mempunyai brand serta mampu meningkatkan omset, sehingga bisa menjawab tantangan persaingan yang sehat lewat penjualan online,” harapnya.

Dia juga menyampaikan Program Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan (MEK) berikutnya adalah Sekolah Wirausaha Aisyiyah (SWA). “Tentu banyak hal yang bisa dilakukan, kolaborasi dalam kemitraan ini. Apalagi MoU yang telah ditandatangani tidak hanya satu atau dua tahun, namun satu periode (5 tahun),” ungkapnya.

Sebelumnya, Majelis Ekonomi PDA Lamongan sudah menandatangani memorandum of understanding (MoU) dengan ITB Ahmad Dahlan Lamongan terkait pendampingan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) binaan PDA Lamongan.

Baca sambungan di halaman 2: Aplikasi ElaMart

Penandatanganan penyerahan aset penjualan online ElaMart dari ITB Ahmad Dahlan Lamongan ke PDA Lamongan. ITB Ahmad Dahlan Lamongan serahkan aset (Lilik Rahmah/PWMU.CO)

Aplikasi ElaMart

Wakil Ketua IV Yuli Widdiyati SPd MPd menambahkan, “Kalaupun ada warga Aisyiyah yang mempunyai produk namun pemasarannya masih sederhana, dengan membuka toko atau sekadar menawarkan barang lewat WhatsApp, maka kita akan bersinergi dengan kader muda Nasyiah untuk mendampingi mereka dalam mengoptimalkan pemanfaatan ElaMart.”

Sekretaris PDA Dra Hj Nur Nadhiroh MPd juga mengharapkan kerja sama ini bisa berjalan sesuai jadwal yang tercantum dalam MoU, yaitu selama satu periode (5 tahun).

“Aplikasi ElaMart online shop selain bisa meningkatkan omset UMKM, aplikasi ini juga diharapakan bisa menjadi sarana promosi UMKM atas produk yang dihasilkan,” imbuhnya.

Nur Nadhiroh meminta ITB Ahmad Dahlan bisa memberikan silabus tambahan untuk SWA dan pendampingan penggunaan IT kepada UMKM binaan PDA Lamongan. “Karena UMKM binaan PDA Lamongan juga tidak sedikit yang sudah berumur sehingga mereka gaptek untuk megoperasionalkan komputer atau sejenisnya,” paparnya.

Wakil Rektor I ITB Ahmad Dahlan Evi Dwi Kartikasari SA MAk menyampaikan, inovasi yang tim pengabdian ITB Ahmad Dahlan Lamongan tawarkan kepada mitra sebagai alat strategis untuk meningkatkan daya saing usaha binaan PDA Kabupaten Lamongan.

“Aplikasi e-commerce atau software ini digunakan untuk melakukan berbagai transaksi belanja secara online kapan pun dan di mana pun melalui perangkat desktop maupun mobile dan diharapkan akan membantu UMKM meningkatkan omsetnya dan untuk mempromosikan produk terbaikya ke konsumen yang lebih luas secara online,” pungkasnya.

ITB Ahmad Dahlan awalnya membeli aplikasi tersebut di jasa pengembangan software. Kemudian, aplikasi ini diserahkan ke PDA Lamongan. Aplikasi ini sudah bisa diunduh di Playstore melalui https://play.google.com/store/apps/details?id=id.mcproject.elamart

Penulis Lilik Rahmah Coeditor Sayyidah Nuriyah Editor Mohammad Nurfatoni

Exit mobile version