MIM 1 Plabuhanrejo Menggelar Musyran IPM Kids

MIM 1 Plabuhanrejo Menggelar Musyran IPM Kids (Eka Arifatur Rachmah/PWMU.CO)
MIM 1 Plabuhanrejo Menggelar Musyran IPM Kids (Eka Arifatur Rachmah/PWMU.CO)

PWMU.CO – MIM 1 Plabuhanrejo, Mantup, Lamongan, Jawa Timur menggelar Musyawarah Ranting (Musyran) Ke-6 Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kids, Kamis (11/1/2024).

Musyran Ke-6 IPM Kids MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo ini dihadiri Ketua Pimpinan Cabang IPM Mantup M Mujibbur Rohman. Dia memberikan apresiasi dengan adanya IPM Kids di MIM ini.

“Saya bangga dengan adanya IPM Kids di MI Mutu Plabuhanrejo ini. Tentu ini akan lebih bagus untuk menyiapkan siswa-siswi menjadi pengurus IPM di tingkat SMP ataupun SMA/SMK,” ujarnya.

Susunan acara Musyran IPM terdiri dari pembukaan, penyampaian visi misi 10 formatur, pengambilan suara, penghitungan suara, dan yang terakhir penentuan formatur terpilih.

Setelah dilakukan pengambilan suara, terpilihlah 3 nama teratas yaitu, Ketua; Ramadika Izzam Farheza, Sekretaris; Mahira Khairina Mumtaza, dan Bendahara; Afwan Maulana Azzidan.

Kepala MI Mutu Plabuhanrejo, Lusianah SPd mengatakan, kegiatan Musyran IPM Kids ini diadakan setiap tahun di MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo.

“Kegiatan Musyran IPM ini diadakan setiap tahun di MI kita, dengan harapan bisa mengenalkan makna demokrasi bagi siswa-siswi MI Mutu,” ucapnya.

Dia menjelaskan, IPM Kids di MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo juga telah mendapatkan penghargaan dari Pimpinan Wilayah IPM (PW IPM) Jawa Timur. Penghargaan ini diterima langsung oleh Kepala Madrasah pada saat Musywil IPM Jatim di Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG).

“Karena IPM Kids kita ini telah mendapatkan penghargaan dari PW IPM Jawa Timur, maka mari kita istiqamah dalam bermusyawarah ini, dan menjaga serta menjalankan tugas berIPM dengan sebaik-baiknya,” pesan Lusiana. (*)

Penulis Eka Arifatur Rachmah Editor Nely Izzatul

Exit mobile version