Resmi Berdiri, Ranting Baru Aisyiyah di PCA Sidoarjo

Resmi Berdiri, Ranting Baru Aisyiyah di PCA Sidoarjo. Foto bersama Pimpinan Harian PCA Sidoarjo dan Ibu-ibu PRA Pucang (Haryanti/PWMU.CO)
Resmi Berdiri, Ranting Baru Aisyiyah di PCA Sidoarjo. Foto bersama Pimpinan Harian PCA Sidoarjo dan Ibu-ibu PRA Pucang (Haryanti/PWMU.CO)

PWMU.CO – Resmi berdiri, Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA) Pucang, yang merupakan ranting baru di bawah naungan Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Sidoarjo, Jawa Timur.

Musyawarah digelar pada hari Rabu, (28/2/2024) pukul 16.00-17.30 WIB di rumah Ida Fitriyah yang beralamat di Perumahan Bukit Kismadadi VI No 116.

Musyawarah tersebut dihadiri delapan warga perumahan Bukit Kismadani dan perumahan sekitar, yaitu Surpikah, Endang, Dina Dwi Oktavia, Elmiyati, Wijhatuz Zaahira, Annisa, Ida Fitriyah serta Melati Hutagaol, istri dari Camat Buduran.

Ida Fitriyah dan Bunda Mel (demikian Bu Camat biasa disapa) adalah motor penggerak berdirinya Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA) Pucang.

Pada awalnya semua yang hadir menghendaki hanya menjadi anggota saja, karena belum begitu paham tentang Aisyiyah. Namun Bunda Mel mengatakan saatnya yang muda yang berkarya.

Sekretaris PCA Sidoarjo, Henny Ratmawati saat membersamai pertemuan tersebut memberikan arahn, akhirnya terpilih Dina Dwi Oktavia sebagai Ketua PRA, Wijhatuz Zaahira sebagai Sekretaris dan Annisa sebagai Bendahara.

Wijhatuz Zaahira atau biasa disapa Bu Izza dan Annisa merupakan guru SD Muhammadiyah 1 yang menjadi barisan mujahidah Aisyiyah.

Dalam sambutannya, Ketua PCA Sidoarjo Ir Haryanti Estuningdyah, berharap berdirinya Ranting Pucang bisa menambah semarak kegiatan di PCA Sidoarjo serta semuanya berfastabiqul khoirot atau berlomba-lomba dalam kebaikan untuk kemaslahatan umat.

Ketua PRA Pucang terpilih, Dina Dwi Oktavia meminta banyak bimbingan dan arahan dari sesepuh di lingkungan Pucang serta dari Pimpinan Cabang Aisyiyah Sidoarjo. Dosen di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo tersebut berharap banyak bisa menimba ilmu tentang KeAisyiyahan.

Terbentuknya PRA Pucang ini, menambah jumlah Ranting di PCA Sidoarjo menjadi 18 dari 24 kelurahan yang ada di kecamatan Sidoarjo. Ranting tersebut adalah PRA Jetis, Kauman, Bluru Kidul, Gebang, Celep, Sidokare, Sekardangan, Bulusidokare, Pucang anom, Jati, Suko, Magersari, Cemengkalang, Cemengbakalan, Kemiri, Sidoklumpuk, dan Sidokumpul.

PCA Sidoarjo periode 2022-2027 sudah melahirkan dua ranting baru selama kepemimpinan yang sudah berjalan satu tahun. Semoga segera muncul ranting baru sehingga jumlah Ranting Aisyiyah 24 sesuai dengan kelurahan yang ada. (*)

Penulis Haryanti Editor Nely Izzatul

Exit mobile version