Mahasiswa KKN UMG Tumbuhkan Minat Belajar Bahasa Inggris Pakai Media Ini

Mahasiswa KKN Tematik 24 UMG berupaya menumbuhkan minat belajar bahasa Inggris anak-anak di Kelurahan Kemuteran setiap Ahad. (Candra Ayu P./PWMU.CO)

PWMU.CO – Mahasiswa KKN Tematik 24  UMG berupaya menumbuhkan minat belajar bahasa Inggris anak-anak di Kelurahan Kemuteran. Memasuki pekan kedua, program ini terlaksana secara kontinyu setiap Ahad pukul 09.00 WIB.

Mahasiswa dari Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) ini fokus pada peningkatan pengetahuan kosa kata seputar hewan, buah, transportasi, dan warna. Di bawah bimbingan Dr Mohammad Agung Surianto SE MSM, mereka menggunakan media mewarnai gambar sebagai pendekatan kreatif dalam pembelajaran.

Ketua Kelompok 24 Naufal Ramadhani Kuncoro menyampaikan, “Meskipun berlangsung saat bulan Ramadhan, anak-anak tetap antusias mengikuti kegiatan bimbingan belajar (Bimbel).”

Selama bimbel berlangsung, anak-anak diajak mewarnai gambar sambil belajar kosakata bahasa Inggris, baik lisan maupun tulisan. Mereka juga bermain tebak-tebakan kosakata untuk meningkatkan pemahaman. Dengan memanfaatkan gambar-gambar yang menarik, minat anak-anak belajar bahasa Inggris semakin bertambah.

Menurut Naufal, dampak positifnya sudah terlihat sejak pertama kali diadakan. Terutama dalam peningkatan pengetahuan kosakata bahasa Inggris. “Program ini sangat menarik dan bermanfaat bagi anak-anak dan berharap dapat meningkatkan minat mereka terhadap bahasa Inggris,” ujarnya.

Dengan demikian, sambung Naufal, program ini tidak hanya membantu meningkatkan keterampilan bahasa Inggris anak-anak, tetapi juga membawa keceriaan dalam proses pembelajaran. “Harapan ke depannya, pengetahuan dan minat anak-anak pada bahasa Inggris dapat terus meningkat melalui program ini,” imbuhnya.

Ada 16 anak berusia 4-8 tahun yang mengikuti bimbel ini. Lurah Kemuteran M. Rizal Ghithrif SKepNs MEpid berpendapat, “Kegiatan bimbel ini adalah langkah yang sangat baik untuk membantu anak-anak menguasai bahasa Inggris di era digital.”

Begitu pula, Kepala perkumpulan ibu-ibu di RT 5 Hesti juga menyampaikan rasa syukur atas curahan ilmu dari mahasiswa KKN. (*)

Penulis Candra Ayu P. Coeditor Sayyidah Nuriyah Editor Mohammad Nurfatoni

Exit mobile version