Agar Menarik dan Viral, Berita Perlu Unsur 1W Lagi

Rohman Budijanto dengan salah satu slide materi

PWMU.CO – Agar menarik dan viral, berita tak sekadar memenuhi unsur 5W + 1H. Tapi perlu tambahan 1W. Hal itu disampaikan Rohman Budijanto dalam Zoom meeting, Upgrading Kontributor PWMU.CO, Sabtu (25/5/2024) malam.

Redaktur Senior Jawa Pos ini mengatakan, umumnya orang menulis berita sekadar melengkapi unsur what, why, when, where, who (5W) + how (1H).

Menurut dia, dengan dipenuhinya unsur-unsur tersebut suatu tulisan bisa dikatakan memenuhi standar kepenulisan berita. Meski demikian, agar berita bisa menarik pembaca dan viral kontributor perlu menambahkan 1W lagi ke dalam berita, yaitu Wow.

W yang keenam ini berkaitan dengan sisi menarik atau unik dari suatu peristiwa yang menimbulkan rasa penasaran untuk membaca berita tersebut.

“Peristiwa sekecil apapun pasti ada hal menariknya. Kontributor harus pandai menemukan sisi-sisi wow itu kemudian dinarasikan.” kata Rohman di hadapan 72 peserta upgrading daring.

Dia kemudian mengajak peserta zoom meeting untuk mengamati berita-berita yang pernah trending di PWMU.CO yang pasti memiliki keunikan dan sisi yang menarik.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Roy itu memberikan contoh dan analisa tentang kegiatan anak TK yang sedang lomba menggambar di alun-alun.

Menurutnya, jurnalis biasa akan menulis kegiatan lomba menggambarnya seperti menulis album. Tetapi jurnalis yang bisa menemukan unsur wow, akan mengubah peristiwa yang biasa menjadi luar biasa.

Beberapa angle yang bisa ditulis tentang peserta yang lomba sambil menangis, atau yang cat warnanya tumpah tetapi tetap bersusah payah menggambar dengan baik dan mendapatkan juara.

“Orang terkejut, orang terkesima, itu karena ada sisi wow itu. Kalau Anda tidak menemukan wow, mungkin berita itu tidak layak dimuat.” terangnya. (*)

Penulis Rozak Al-Maftuhin Editor Mohammad Nurfatoni

Exit mobile version