Baitul Arqam PCA Kebomas Tekankan Ideologi Kepemimpinan Profetik

PCA Kebomas Adakan Baitul Arqam di Aula Spemupat (Istimewa/ PWMU.CO)

PWMU.CO – Pimpinan Cabang Aisiyah (PCA) Kebomas mengadakan Baitul Arqam di Aula Spemupat (SMP Muhammadiyah 4) Kebomas Gresik pada Sabtu-Minggu (6-7/7/2024). 50 peserta gabungan dari anggota majelis PCA Kebomas dan anggota Pimpinan Ranting Aisiyah (PRA) yang berada di cabang Kebomas ikut menghadiri acara ini.

Dra Muassomah, Ketua Pimpinan Cabang Aisiyah Kebomas menyampaikan bahwa tema Baitul Arqam kali adalah Peneguhan Ideologi Kepemimpinan Profetik. Bu Soma (begitu panggilan akrabnya) menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada panitia yang telah sedemikian rupa menyiapkan acara Baitul Arqam ini dengan baik.

Dra Muassomah juga berterima kasih kepada Kepala Spemupat (SMP Muhammadiyah 4) Kebomas Gresik yang telah menyediakan aula Spemupat sebagai tempat pelaksanaan Baitul Arqam dan juga dua unit kelas yakni kelas 9A dan 9B yang akan digunakan sebagai tempat istirahat para peserta Baitul Arqam PCA Kebomas.

Baitul Arqam ini dihadiri oleh pengurus harian dan enam majelis, yakni Majelis Tabligh dan Ketarjihan, Majelis PAUD Dasmen, Majelis Ekonomi, Majelis Kesehatan, Majelis Kesejahteraan Sosial dan Majelis Pembinaan Kader. Dan dihadiri juga oleh 5 PRA (Pimpinan Ranting Aisiyah) yakni PRA Kajen, PRA Giri Gajah, PRA Kedanyang, PRA GBA (Graha Bunder Asri) dan PRA ABR (Alam Bukit Raya).

Di mana masing-masing ranting mengikutkan tiga anggotanya untuk menjadi peserta Baitul Arqam.

Dan berikut adalah materi yang disampaikan dalam acara kali ini:

Ketua pelaksana, Niswatuz Zahro SPd berharap semua peserta Baitul Arqam dapat menyimak semua materi dengan baik, dan tujuan acara Peneguhan Ideologi Kepemimpinan Profetik dapat tercapai dengan baik.

Niswatuz juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya buat panitia Baitul Arqam yang telah menyiapkan acara dengan baik. (*)

Penulis: Eli Syarifah Editor Wildan Nanda Rahmatullah

Exit mobile version