Tiga Pekan, Gerakan Cinta Anak Sasar 1.153 Siswa TK

Salah satu sesi pada Gerakan Aisyiya Cinta Anak (GACA)  (foto: wahyu/pwmu.co)

PWMU.CO – Beriringan dengan Milad ke-104 tahun, berbagai acara digelar oleh Aisyiyah di berbagai daerah sebagai wujud syukur. Seperti Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kabupaten Ponorogo, bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum Aisyiyah (RSUA) menggelar program Pembinaan Taman Posyandu. Start pada tanggal 18 April lalu, kegiatan yang mengambil 4 titik ini berakhir pada 8 Mei 2018.

“Ada empat macam kegiatan yang diselenggarakan dalam program Pembinaan Taman Posyandu Aisyiyah ini,” jelas Ketua Majelis Kesehatan Siti Choirul Djannah. Kegiatan pertama adalah memberikan pemeriksaan kesehatan kepada para peserta didik (murid) Bustanul Athfal Aisyiyah.

Pada saat yang sama juga dilakukan penyuluhan kesehatan kepada wali murid TK ABA. “Tak lupa memberikan makanan tambahan kepada para peserta didik (murid ) Bustanul Athfal Aisyiyah untuk mendekatkan keberadaan Rumah Sakit Umum Aisyiyah Ponorogo kepada masyarakat,” lanjut Siti Choirul Djannah tentang wujud dari Gerakan Aisyiyah Cinta Anak (GACA) itu.

“Selain itu, juga ada acara parenting yang bersinergi dengan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengan Pimpinan Daerah Aisyiyah Ponorogo,” lanjut Choirul Djannah. Kegiatan ini disebutnya sebagai upaya mewujudkan syiar Islam dan penguatan Amal Usaha Kesehatan Aisyiyah kepada masyarakat Ponorogo. Terutama kepada Pimpinan Cabang Aisyiyah se-Ponorogo.

Dalam kesempatan yang sama, penangung jawab tim dari RSUA Ponorogo, Prima Iswahyudi Amk, menyatakan bahwa kegiatan ini berhasil menyasar 1.153 siswa TK ABA. “Alhamdulillah, setidaknya ada 1.153 siswa TK ABA yang telah diperiksa kesehatan. Juga makanan tambahan,” jelas Prima Iswahyudi.

Kegiatan ini secara bertahap dilakukan di 4 zona. Diawali di Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Jetis-1 dan PCA Sambit (18/4), tercatat 322 peserta yang mengikuti acara. Rinciannya 254 siswa, 31 guru, 20 PCA, serta 11 personalia dari Majelis Kesehatan PDA dan 6 orang dari RSUA.

Selanjutnya, acara diselenggarakan di PCA Mlarak (25/4) yang melibatkan 286 siswa, 35 guru, 10 PCA, 11 Majelis Kesehatan, dan 6 RSUA. Sepekan kemudian, (3/5), diselenggarakan di PCA Bungkal (3/5) yang melibatkan 326 siswa, 34 guru, serta 11 dan 6 dari Majelis Kesehatan dan RSUA.

Pembinaan Posyandu Aisyiyah yang terakhir diselenggarakan di PCA Jetis, tepatnya di Desa Josari, (8/5). Diikuti 286 siswa dan 34 guru, dengan tim yang sama dari MK dan RSUA, tercatat total peserta program adalah 1.153 siswa, 134 guru, dan 50 orang anggota PCA. “Ini adalah gerakan yang sangat kami syukuri,” pungkas Prima Iswahyudi mensyukuri kegiatan yang berjalan lancar itu. (wahyu)

Exit mobile version