MPID PDM Nganjuk Launching Buku Pejuang Persyarikatan Muhammadiyah Bumi Anjukladang

Dari kiri: Ketua MPID PDM Nganjuk Panggih Riyadi, Ketua Majelis Tarjih PWM Jatim Dr Muh Zuhdi, dan Ketua PDM Nganjuk Juwari SPd. (M. Roissudin/PWMU.CO)

PWMU.CO – Majelis Pustaka dan Informasi Digital (MPID) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Nganjuk melaunching buku berisi jejak sejarah berdirinya Muhammadiyah Nganjuk.

Buku ini berjudul “Mengenang Para Pejuang Persyarikatan Muhammadiyah Bumi Anjukladang”. Peluncuran buku terwujud pada Kajian Fajar Mubarok di Kompleks SMA Muhammadiyah Nganjuk, Ahad (11/02/2924).

Ketua PDM Nganjuk Juwari SPd mengapresiasi terbitnya buku kedua tentang sejarah Muhammadiyah dan tokoh berpengaruh dalam jejak Kiai Dahlan di Kabupaten Nganjuk tersebut.

“Alhamdulilah saya terus mendorong teman-teman MPI tentang (penulisan) buku sejarah ini. Terima kasih semua yang telah berperan,” ungkapnya usai menerima buku dari Ketua MPID Nganjuk.

Lebih lanjut, ia mengajak warga Muhammadiyah terus meningkatkan  literasi dan dakwah digital lewat platform yang ada. Salah satunya menggali lebih dalam sejarah dan jejak para tokoh Muhammadiyah awal di Kota Angin itu.

“Penting untuk kita gali dan terus kita eksplor jejak sejarah pendahulu, yang ternyata ada tokoh yang pernah berinteraksi langsung dengan Kiai Dahlan,” tegasnya.

Menyempurnakan Buku Sebelumnya

Senada dengannya, Ketua MPID PDM Kabupaten Nganjuk Panggih Riyadi menegaskan, penulisan buku sejarah kali kedua ini merupakan penyempurnaan dari buku pertama. Di mana buku edisi terbaru lebih menyajikan data empirik.

“Alhamdulilah, terbitan kali ini kita mampu melibatkan para ahli waris dan jejak sejarah yang lebih nyata dan memiliki rekasi langsung dengan para pendahulu,” ujarnya mewakili tim penulis buku.

“Kami sempat kaget ternyata ada yang pernah nyantri langsung dengan Kiai Dahlan. Ini sangat mengagumkan dan membanggakan bagi kami,” imbuhnya

Panggih berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penelusuran jejak sejarah. Ia berharap, penulisan buku bisa berkembang lebih luas pada jejak-jejak berdirinya Organisasi Otonom (Ortom) Muhammadiyah.

“Terima kasih. Kami makin semangat. InsyaAllah kami segera menyelesaikan jejak sejarah berdirinya IMM yang hampir finishing untuk periode pertama,” pungkasnya.

Launching buku kedua terlaksana setelah Kajian Ahad Pagi yang menghadirkan  Ustadz Dr Muhammad Zuhdi, Ketua Majelis Tarjih Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur. Adapun penulisan buku jejak sejarah berdirinya Muhammadiyah Nganjuk sebelumnya (edisi pertama) telah dilaunching pada Musyawarah Daerah Muhammadiyah Nganjuk 2023. (*)

Penulis M. Roissudin Coeditor Sayyidah Nuriyah Editor Mohammad Nurfatoni

Exit mobile version