TK Aisyiyah 2 Nganjuk Juara Umum Kediri Marching Competition

Formasi saat ‘Surya Irama’ Atraksi di Open Tournamen Machingband di kediri, (Sabtu 02/03/24) (Joyosakti/PWMU.CO)

PWMU.CO – TK Aisyiyah (Aisyiyah Bustanul Athfal, ABA) 2 Nganjuk meraih Juara Umum Open Turnamen ‘Kediri Marching Competition’ yang digelar di GOR Jayabaya, Kediri, Jawa Timur, Sabtu (2/3/2024). 

Grup Drumben ‘Surya Irama’  berhasil tampil atraktif dan memukau juri  sehingga sukses memborong semua kategori yang dilombakan. “Alhamdulilah tujuh kategori kita juara 1 sehingga dinyatakan juara umum dengan memboyong delapan buah medali,” ujar Damiyem SPd AU Kepala TK Aisyiyah 2 Nganjuk saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Selasa (5/3/2024).

Ia mengaku sempat deg-degan karena penampilan grup lain terlihat rata-rata sangat baik saat atraksi di depan juri. “Karena memang mereka rata-rata utusan dan juara dari masing-masing daerah. Tapi alhamdulilah grup kita ternyata lebih unggul dari grup lain,” ujarnya. 

Bu Ami, panggilan akrabnya, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras terlibat dalam proses latihan hingga tampil pada hari H. Kekompakan dan kerja sama itu menurutnya berbuah manis. “Semua capaian ini berkat kerja keras semua pihak, wali siswa, guru, pelatih, dan Aisyiyah yang turut bekerja keras, Terima kasih sekali lagi,” lanjutnya. 

Delapan piala yang berhasil direbut TK Aisyiyah 2 Nganjuk sehingga dinobatkan sebagai juara umum (Istimewa/PWMU.CO)

Resep Juara Umum

M. Nukholis, sang pelatih, mengungkapkan di balik kesuksesan itu ada suka duka dan tantangan yang harus dilalui saat latihan. selain kendala komunikasi dengan siswa juga harus bisa membaca mood mereka saat berlatih. “Sering kali anak ngambek hingga menangis jika sedang tidak mood saat latihan. Tim pelatih dan pendamping harus pandai membujuk agar kembali bersemangat,” kata pelatih drumben asal Surabaya ini. 

Melalui saluran telepon ia menjelaskan konsep penampilan Surya Irama hingga memboyong juara umum. “Dari sisi kostum sengaja memadupadankan warna-warna dominasi merah putih, sehingga grup yang beranggotakan 50 siswa itu terasa agresif dan bersemangat saat tampil,” jelasnya.

Dari sisi peralatan juga memadukan unsur tradisional dan modern. Dipadu permainan alat musik dengan teknik tingkat kesulitan tinggi sehingga memukau para juri. “Jadi paduan warna yang maching, tehnik permainan alat musik tinggi dan konsep Nusantara-nya kental sekali. Kira-kira itu yang memukau juri,” ujarnya.

Di depan ribuan penonton Surya Irama menampilkan tiga lagu, yaitu Aku Anak IndonesiaLukisan Indonesia, dan Aku Indonesia. Ketiga lagu tersebut ditampilkan nyaris sempurna sehingga berhasil memborong semua kategori. 

Dari Informasi yang di himpun PWMU.CO, Surya Irama merupakan grup drumben langganan juara kompetisi antar perguruan Aisyiyah se-Jawa Timur. Seperti Juara Umum Aisyiyah Kindergarten Marching Tournament (AKMT) se-Jawa Timur sebelum musim pandemi Covid-19. 

Kelompok ini juga tiga kali mendapat juara umum PDBI tingkat Provinsi Jawa Timur hingga diundang secara khusus oleh Gubernur Jawa Timir tampil di Gedung Grahadi Surabaya. (*) 

Penulis Muhammad Roissudin Editor Mohammad Nurfatoni

Exit mobile version