Perkuat Promosi Organisasi, PCNA Bungah Workshop Pengelolaan Medsos

Peserta Workshop PCNA Bungah foto bersama dengan pemateri (Afrihul Widad/PWMU.CO)

PWMU.CO – Perkuat promosi organisasi di media sosial agar kegiatan PCNA Bungah lebih dikenal masyarakat. Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Bungah mengadakan Workshop Pengelolaan Media Sosial (Medsos) berbasis Canva, di Aula SMK Muhammadiyah 1 Gresik, Sabtu (1/6/2024). 

Workshop bertema Explore Your Passion, Create the Impact Through Your Design. Desainer Grafis Muhammad Irsyadun Najib menjadi pemateri workshop. Acara ini diikuti oleh Pengurus PCNA Bungah. Para peserta tidak hanya mendapatkan materi saja, melainkan langsung praktik mendesain a dengan aplikasi Canva.

Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan keahlihan desain grafis. Selain itu diberikan trik agar dapat membuat konten medsos yang menarik. 

“Kegiatan ini menjadi sarana teman-teman untuk mengasah skill dalam mendesain flyer untuk media sosial milik pribadi maupun terkhusus untuk PCNA,” terang Ketua Pelaksana Workshop Nanik Mardiana. 

Nanik, sapaan akrabnya menambahkan era saat ini sangat diperlukan promosi melalui medsos. Jika teman-teman PCNA sudah bisa membuat desain flyer, maka akan memudahkan promosi organisasi PCNA Bungah ke masyarakat luas melalui medsos. 

Peserta Workshop PCNA Bungah foto bersama dengan pemateri (Afrihul Widad/PWMU.CO)

Ketua PCNA Bungah Lisdah Nishfiyatur Romadloniyah mengungkapkan harapan pengurusnya bertambah keterampilan dalam mendesain. “Kegiatan ini Yunda-Yunda PCNA Bungah bisa bertambah pengetahuannya dalam hal mendesain atau membuat flyer,” ungkapnya.

Dia menambahkan dengan mengikuti pelatihan, seminar, atau workshop seperti ini perempuan bisa mempunyai wawasan yang luas dan berdaya. 

Peserta memberikan kesan senang setelah mengikuti workshop ini. “Kesannya bagus, ilmunya bermanfaat sekali, apalagi saya yang seorang guru, apa-apa selalu harus melek teknologi, melek digital, jadi dengan workshop ini membekali saya untuk bisa mendesain secara mandiri,” ungkap Fina Mufidah, salah satu peserta workshop

Diakhir kegiatan, diambil tiga peserta dengan desain flyer terbaik yang dipilih oleh pemateri dan mendapatkan bingkisan menarik dari panitia. (*)

Penulis Rusydiana Indra Safitri Editor Mohammad Nurfatoni/MS

Exit mobile version