Harmoni Keluarga di Tadabur Alam PRM Keboansikep dan Keboanom

Drs Abdul Basith Bahur M Pd saat memberikan tausyiyah (Istimewa/PWMU.CO)

PWMU.CO – Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Keboansikep dan Keboananom adakan tadabbur alam di telaga Sarangan Magetan, Sabtu-Ahad (20-21/07/2024).

Sebanyak 62 peserta mengikuti tadabbur alam di telaga Sarangan. Kegiatan ini merupakan kolaborasi dua ranting di kecamatan Gedangan, ranting Keboansikep dan Keboananom kecamatan Gedangan Sidoarjo.

Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Gedangan, H Suyadi SPd mengatakan kegiatan ini untuk menguatkan kebersamaan dalam dakwah dan refreshing menikmati panorama telaga Sarangan menambah syukur bagi jamaah.

Anggota Majelis Pemberdayaan Masyarakat Pimpinan Daerah Sidoarjo (PDM) Sidoarjo Wawan Iswanto SPd juga turut membersamai tadabbur alam ini.

Peserta perempuan saat foto bersama (Istimewa/PWMU.CO)

Bangun Harmoni Keluarga

Hadir dalam kegiatan tadabbur alam ini Drs Abdul Basith Bahur MPd, tokoh Muhammadiyah Sidoarjo yang pernah menjabat sebagai sekertaris PDM Sidoarjo periode 2010-2015 dengan memberikan tausyiah. Pak Basith, sapaan akrabya mengajak para peserta membangun harmoni keluarga dan menyiapkan pemimpin.

“Orang tua hendaknya tidak berhenti mendoakan anaknya agar menjadi anak yang qurrata ayun dan menjadi pemimpin bagi orang yang bertakwa,” tuturnya.

Dengan membaca al Quran surat al Furqon ayat 74, dia juga berpesan tentang tugas anak kepada orang tuanya
“Anak supatùtnya mendoakan orang tua ketika tiada dan birrul walidain ketika masih hidup,” tegasnya sambil mengutip surat al Isra ayat 24.

Peserta laki-laki saat foto bersama (Istimewa/PWMU.CO)


Pada ahir tausyiahnya mengajak para peserta membangun keluarga yang harmonis dengan senantiasa bermusyawarah untuk memecahkan masalah.
“Jadilah pasangan shalih shalihah, ketika ada masalah dalam keluarga jangan dibawa keluar rumah,” pintanya.

Untuk meramaikan kegiatan ini, pada ahir sesi dilaksahaķan kuis berhadiah. Peserta yang menjawab dengan benar diberikan hadiah sebungkus makanan ringan khas Magetan. Lalu pada hari kedua para peserta diajak menikmati keindahan telaga Sarangan dan wisata air.

Penulis Ridwan Manan Editor ‘Aalimah Qurrata A’yun

Exit mobile version