PWMU.CO – Nansa persaudaraan Muhammadiyah – NU menyelimuti Pembukaan Musyda ke-11 Muhammadiyah dan Musyda ke-9 ‘Aisyiyah Kota Blitar, Ahad (13/3). Adalah psikolog Sri Endang Lestari yang menjadi pemicunya. Panitia memang sengaja menghadirkan aktivis Fatayat NU Kota Blitar itu untuk menjadi pembaca Alquran (qori) dalam acara pembukaan yang dihadiri oleh Wakil Wali Kota Blitar Drs Santoso, MPd dan istri.
(baca: Tari Saman Meriahkan Musyda Kota Blitar)
Sementara itu, dalam sambutannya Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Blitar, Rusdi ianto SAg, mengatakan bahwa meskipun kecil, tetapi Muhammadiyah Kota Blitar bertekad memberikan kontribusi positif. “Kami berpartisipasi melalui amal usaha di bidang pendidikan, rumah sakit, dan bidang tabligh dengan berdirinya masjid dan mushala, untuk kemajuan kota Blitar,” jelasnya.
(Baca: 5 Potensi Umat Islam)
Yang juga menarik dalam acara ini adalah sambutan Wakil Walikota yang dibuat seperti puisi dan dibacakan dengan iringan karawitan. (tahmid/fatoni)