PWMU.CO-Perguruan Muhammadiyah Wotan menggelar acara pelepasan siswa akhir bertempat di halaman sekolah, Ahad (30/6/19).
Acara yang populer disebut akhirussanah ini mewisuda siswa kelas akhir dari PAUD, TK, TPA, MI, MTs dan Madrasah Diniyah.
Rangkaian acara akhirussanah dimulai sehari sebelum wisuda. Mulai kirab drumband, karnaval, dan pentas seni. Dilanjutkan dengan wisuda dan pengajian umum.
Dalam sambutan pembukaannya Ketua Majelis Dikdasmen PRM Wotan Slamet Sugiyono menerangkan, acara ini menghadirkan beberapa tokoh Muhammadiyah. ”Ada Pak Anas Thohir dari Majelis Tabligh PDM Gresik, ada pula perwakilan dari PCM Panceng, PRM Petung, PRM Doudo, dan PRM Mojopetung,” ungkapnya.
Slamet memberikan selamat kepada wisudawan atas kelulusannya. ”Alhamdulillah, peserta didik kita mulai dari tingkat PAUD sampai MTs semuanya dapat mengikuti ujian serta lulus dengan hasil yang memuaskan, selamat dan semoga sukses,” tandasnya.
Wisuda dimulai dari PAUD dilanjutkan dengan TK, TPA kemudian Madrasah Diniyah (Madin), lalu MI dan MTs sebagai penghujung.
Seluruh wisudawan mendapat urutan panggilan namanya satu demi satu dengan diiringi musik dan disambut kepala dan wakil kepala sekolah masing-masing lembaga sambil memberikan ijazah dan kalungan cenderamata di atas panggung.
Perwakilan wisudawan dari TPA Darussalam Tata memberikan pesan lewat sambutannya. ”Kewajiban kita untuk menuntut ilmu belum cukup sampai di sini. Mari raih mimpi-mimpi kita, semoga apa yg dicita-citakan dapat terwujud. Tak ada akhir untuk kita dapat bertemu, dan tak ada akhir untuk murid dan guru. Selayaknya ikatan anak dan ibu,” ujar Tata. (Novania Wulandari)