
PWMU.CO – IPM Madrasah Aliyah Muhammadiyah 11 Tahfidhul Quran Pondok Pesantren At Taqwa Kranji Paciran Lamongan menggelar Forum Taaruf dan Orientasi Siswa (Fortasi).
Acara berlangsung sejak Selasa (16/7/2019) berjalan lancar dan penuh keakraban. Peserta antusias dan semangat mengikuti seluruh materi.
Ketua PR IPM Faza Rifianto Ersani menjelaskan, acara ini dilaksanakan selama tiga hari berakhir Kamis (18/7/2019. Materi yang diberikan seperti Psikologi Remaja, Pengenalan Lingkungan Madrasah, Kemuhammadiyahan, Kepemimpinan, ke-IPM-an dan Tahfidhul Quran.
Pembicara Anas Ma’ruf SSos memberikan materi Kemuhammadiyahan. Dia mengatakan, hidup itu jangan instan. Semua membutuhkan proses yang harus dilalui setiap manusia. Bahkan untuk menjadi pengurus IPM harus menjadi anggota dulu tidak langsung jadi ketua.
”Misalnya lagi, ingin menjadi orang yang sukses dan orang kaya, kita harus rajin belajar, giat bekerja, kuat menimpa ujian dan cobaan, tidak mudah putus asa dan selalu semangat untuk berkemajuan,” tuturnya.
Kader Muhammadiyah yang ingin sukses, sambung dia, jangan ambil jalan pintas. Contoh pergi ke paranormal, menyembah batu,
Kepala MAM 11 ini menegaskan, hidup kita harus berproses sesuai ajaran agama Islam dan selalu mengabdi di persyarikatan sesuai pesan KH Ahmad Dahlan. Hidup hidupilah Muhammadiyah jangan mencari hidup di dalam Muhammadiyah. (Anas)