PWMU.CO -Suasana riuh peserta LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa) SMK Muhammadiyah 1 Gresik mulai terdengar sedari pagi di lapangan sekolah. Para siswa ini acara MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) mulai Kamis (18/7/2019) hingga Sabtu (20/7/2019).
Hari itu acaranya outbound. Kegiatan dipandu oleh Halwi Yudiat Pratama dan para alumni. Peserta berbaris menjadi sepuluh tim. Permainan pertama lawan kata sebagai pemanasan. Permainan lawan kata ini membutuhkan konsentrasi dan kekompakan antar kelompok.
Aturan mainnya saat Halwi memberikan instruksi loncat depan, loncat belakang, kanan, kiri, dan sebagainya maka peserta harus bergerak berlawanan dari yang diperintahkan. Ternyata banyak juga peserta yang keliru bergerak. Pecahlah tawa memenuhi halaman.
Ganti permainan pindah bola dan tali berantai yang lebih menantang. Permainan ini menjalin kerja sama dan gotong royong antar tim.
”Ayo..! Jatuh, bangkit lagi dong…!!” celetuk pembina yang memberi semangat peserta outbound.
Permainan tali berantai ini begitu menyenangkan. Satu kaki mereka diikat kemudian ikatan itu dikaitkan dengan kaki teman satu kelompoknya. Peserta harus kompak berjalan sampai garis finish tanpa ada yang jatuh. Begitulah keseruan outbound pagi itu.
”Saya berharap kegiatan outbound ini dapat membentuk kepribadian yang tangguh, tidak cengeng, dan membangun kerja sama yang baik dalam tim,” kata Halwi. ”Kesuksesan yang besar harus dipupuk sejak dini. Tidak hanya kompak dan tanggung jawab, berpikir kreatif juga sangat diandalkan.”
Menjelang sore kegiatan LDKS semakin padat. Setelah ishoma peserta LDKS mengikuti bina mental dari Polres Gresik. Kegiatan ini menanamkan jiwa disiplin tinggi, bermental tangguh, dan taat pada aturan. (Novita)