PWMU.CO –Tiga siswa SMA Muhammadiyah 1 Babat Lamongan kembali mencatatkan prestasi pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Tingkat Kabupaten Lamongan dari cabang atletik.
Mereka adalah Khaqi Puspa Nigari juara 2 lari 100 meter putri, Divta Haikal Ahmada juara 2 lompat jauh putra dan Aji Nufal juara 2 lari 100 meter putra. Acara berlangsung di Stadion Surajaya Lamongan selama 5-15 Juli 2019.
Wakasek Bidang Humas Aminullah Fatkhur Roziqi SPd mengatakan, prestasi ini sangat membanggakan sekolah yang mempunyai motto Hobi Berkarya, Tradisi Juara, Raih Pahala.
”Mereka di bawah asuhan Anggi Saputera SPd guru olah raga dan pembina ekstrakurikuler atletik,” katanya.
Dia mengatakan, tujuan kegiatan ini merupakan wadah untuk mengapresiasi kebutuhan non akademis siswa yang memiliki bakat dan minat di bidang olahraga. Ini dibuktikan dengan prestasi sekolah bidang akademik seperti Karya Ilmiah Remaja dan non akademik.
”Alhamdulillah para siswa telah menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam ajang ini. Selain mendapatkan pengalaman berharga juga dapat menunjukkan kemampuan yang dimilikinya sehingga dapat memotivasi adik kelasnya untuk berprestasi juga,” pungkasnya. (M. Faried Achiyani )