PWMU.CO– Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 2 Tulangan Sidoarjo menggelar penyembelihan hewan kurban Idul Adha, Selasa (13/8). Ada satu ekor sapi dan sembilan domba.
Kegiatan ini mengajak siswa kelas 6 belajar memotong dan menimbang daging kurban. Sambil duduk di atas terpal yang digelar di halaman sekolah, anak-anak ikut memotong daging dan menimbang. Hampir semua anak mengaku ini pengalaman pertama ikut jadi panitia.
Seperti yang disampaikan oleh Rizka Untsa. ”Seru sekali pengalaman hari ini. Baru pertama kali nimbang daging kurban. Buaanyak yang harus ditimbang,” ujarnya sambil tersenyum.
Ketua Pelaksana Ahmad Al Mahdi menjelaskan, kegiatan ini mengajak anak-anak untuk menyaksikan pemotongan hewan kurban. Sapi dan kambing ini hasil infak siswa.
Murid kelas kelas 1- 5 setelah mereka menyaksikan penyembelihan, mereka memasuki ruang kelas untuk menengarkan kisah rasul Allah Ibrahim as. Khusus kelas 6 melaksanakan tugas yang telah dibagi oleh guru seperti pencucian, pemotongan daging, penimbangan, dan pembagian daging.
”Kegiatan ini bertujuan pembelajaran ibadah bagi anak-anak serta menumbuhkan kecintaan beribadah kurban. Kalau sudah cinta insya Allah kelak mudah untuk berkurban,” kata Ahmad Al Mahdi.
Setelah kegiatan pemotongan dan penimbangan selesai seluruh panitia dan anak-anak makan bersama. Infak kurban tahun ini terkumpul Rp 22.369.000. ”Alhamdulillah, tahun ini ada peningkaan dari tahun lalu. Bisa beli satu sapi dan tujuh kambing. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah swt,” katanya. (*)
Penulis Asri Dyah Editor Sugeng Purwanto