PWMU.CO -Perguruan Muhammadiyah Tlogomas Jl. Baiduri Sepah 27 Kota Malang kedatangan rombongan guru dan siswa dari sekolah Taipie Netcreek,Taiwan, Selasa (20/8/2019).
Rombongan terdiri empat guru dan tujuh siswa dipandu oleh Lai Hansen. Mereka disambut meriah dengan penampilan Tari Bapang Malangan yang dibawakan murid MTs Muhammadiyah 1 (Matsamutu).
Pembina Perguruan Muhammadiyah Tlogomas Drs Bambang Parianom SH kepada tamunya menjelaskan, Tari Bapang atau Topeng Malangan mengangkat budaya lokal untuk menyambut tamu agung.
Selain tari juga ada atraksi silat Tapak Suci yang ditampilkan siswa MA Muhamamdiyah 1. ”Mudah-mudahan murid-murid kita juga mempunyai kesempatan bisa berkunjung di Taipie Netcreek untuk menggali budaya atau sains,” tuturnya.
Lai Hansen, ketua rombongan yang guru matematika di Sekolah Taipei Netcreek menyampaikan terima kasih dan sangat bahagia bisa bersilaturahmi dengan sekolah yang dikunjungi di Malang.
”Sambutan yang hangat, senyum yang ramah tamah, pertunjukan yang membikin rombongan kami takjub. Hidangan makanan khas Malangan dan udara yang sejuk yang bikin kami betah berlama lama di bumi Arema ini,” katanya dengan bahasa Indonesia yang terbata-bata.
Menurut dia, kunjungan ini menambah wawasan walaupun dibatasi dengan waktu. Banyak yang kami ambil hikmah. Budaya , kegiatan yang dilakukan siswa, dan program unggulan.
Yuniar, Triana dan Putri, siswi Matsamutu yang mempunyai kesempatan tampil menjamu tamu Taiwan ini merasa bangga isa menarikan Tarian Bapang.
”Ini pengalaman kami yang langka dan kami dikasih waktu latihan hanya empat hari. Alhamdulillah penampilan kami bisa kompak dan menarik perhatian saudara-saudara kami di Taiwan. Buktinya banyak yang minta selfie dan foto bareng,” seloroh Yuniar sambil tertawa. (*)
Penulis Djoko Triono Editor Sugeng Purwanto