PWMU.CO – Suasana kelas I di SD Muhammadiyah 1 (Mutu) Bawean Rabu (2/10/19) cukup berbeda dari biasanya. Hari itu, siswa kelas I ketamuan dua bule asal Jerman, Jannick Bella Semke dan Ronya Kretschmer. Keduanya datang atas undangan Kepala SD Mutu Bawean Muhammad Ilham Yahya.
Keduanya merupakan wisatawan asing yang menginap di hotel milik orangtua Denendra Kenzie Zainul Arifin, siswa kelas I SD Mutu Bawean. Jaraknya tak jauh dari sekolah.
Saat berkunjung ke sekolah, siswa kelas I sedang mengerjakan Penilaian Tengah Semester (PTS) Bahasa Arab. Kedua tamu asing itu tampak tertarik dan ingin belajar bahasa Arab bersama siswa. Bahkan, keduanya ingin belajar menulis namanya dan angka dalam bahasa Arab.
“Ismi (namaku) Ronya,” ujar Ronya Kretschmer mencoba melafalkan bahasa Arab.
“Ismi Jannick,” ujar Jannick Bella Semke melanjutkan.
Selain belajar bahasa Arab, keduanya juga berbagi dengan siswa SD Mutu Bawean tentang bahasa Jerman. Anak-anak sangat antusias mengikuti.
Jannick mengaku datang ke Bawean untuk mengisi waktu liburan. Ia juga merasa nyaman dan suka dengan pemandangan dan sambutan hangat masyarakat, termasuk ketika bertemu dengan siswa SD Mutu Bawean.
“Tomorrow we will back to Surabaya, we have to go Singapore. I’m so sad leave this island,” ujar Jannick yang akan kembali ke Surabaya dan akan terbang ke Singapura besok. Dia mengaku sedih meninggalkan Bawean.
Keduanya berharap bisa berkunjung lagi ke Bawean dan belajar kembali dengan siswa-siswi SD Mutu Bawean. (*)
Kontributor Muhammad Ilham Yahya. Penulis Ria Pusvita Sari. Editor Mohammad Nurfatoni.