PWMU.CO-Guru dan siswa SD Muhammadiyah 6 Gadung Surabaya menggelar shalat Istisqa atau minta hujan, Selasa (22/10/19).
Shalat berjamaah di lapangan Perguruan Gadung dikuti 200 orang. Imam dan khotib dipimpin Kepala Sekolah Munahar SHI.
Dalam khotbahnya dia menyampaikan, pentingnya air bagi manusia dan makhluk hidup lainnya. ”Pada hari ini, kita berkumpul, memanjatkan doa kepada Allah agar berkenan menurunkan hujan yang penuh berkah di wilayah negeri ini,” ujarnya.
Kondisi cuaca di Indonesia, khususnya di Kota Surabaya begitu panas. Kemarau panjang menyebabkan banyak daerah kekeringan. Juga memicu musibah kebakaran hutan. ”Karena itu kami berinisiatif mengadakan shalat Istisqa,” katanya.
Kegiatan ini bertujuan sebagai pembelajaran bagi siswa SD Musix, sebutan sekolah ini. ”Kami ingin membekali siswa dengan pengetahuan dan pengalaman tentang shalat Istisqa, baik itu tata cara dan tujuannya,” katanya.
Anindya, siswa kelas VI mengaku ikut shalat Istisqa ini merupakan pengalaman baru baginya. ”Ini baru pertama kali. Semoga setelah ini segera turun hujan agar tidak kepanasan dan tanaman tidak kering lagi,” ujarnya.
Di akhir kegiatan ini, secara simbolis siswa SD Musix menyiram bunga dan tanaman di halaman sekolah. (*)
Penulis Muhaimin Editor Sugeng Purwanto