PWMU.CO-Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) meluluskan 851 wisudawan program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana tahun akademik 2018-2019, Sabtu (26/10/2019).
Acara wisuda ke-34 digelar menandai kelulusan para mahasiswa ini dpimpin Rektor Dr Hidayatullah MSi. Wisuda dihadiri Pimpinan Muhammadiyah Wilayah (PWM) Jawa Timur Dr Muhammad Saad Ibrahim MA, Kepala LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur Dr Ir Soeprapto DEA dan Dr Syafiq Mughni MA MPd sebagai pembicara.
Wisuda Umsida dibagi dua gelombang. Pada gelombang pertama ini diikuti oleh lulusan Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) dan Fakultas Saintek. Ada 433 wisudawan yang ikut acara ini.
Rektor Dr Hidayatullah Msi mengatakan, kita patut berbangga, Umsida telah melakukan banyak hal signifikan sebagai langkah awal Visi Baru Umsida menyongsong ASEAN Recognition mendatang.
”Ini menjadi bukti Umsida menjaga komitmennya untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi mahasiswa dan umat, ” ujarnya.
Ia juga memaparkan deretan prestasi yang telah ditorehkan Umsida, baik dosen dan mahasiswanya. Ke depannya, Rektor Umsida ini memohon doa dan dukungannya untuk kelancaran pembangunan berbagai fasilitas kampus yang akan dibangun di Kampus 3 Pilang, Wonoayu, dan rencana pembukaan program studi baru di beberapa fakultas.
Sementara Ketua PWM Jatim Saad Ibrahim MA mengucapkan selamat atas wisuda yang digelar Umsida. Ia berharap, lulusan Umsida menjadi tonggak tonggak perubahan untuk umat. ”Muhammadiyah mendukung generasi muda untuk berprestasi dan melalui wisuda kali ini semoga dapat menjadi manfaat,” katanya. (*)
Penulis Realita Tataguna CB Editor Sugeng Purwanto