PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 Wringinanom (SD Muwri) Gresik mengadakan Pengajian Keliling, Ahad (10/11/19).
“Pahlawan Era Milenial” adalah tajuk yang di sampaikan Angga Hanif Ciputra SPd dalam pengajian yang dilaksanakan sebulan sekali di rumah siswa kelas VI secara bergantian.
Kajian dibuka dengan tilawah Alquran bersama yang dipimpin oleh Nabila Zahida. Kemudian berlanjut acara inti yang diawali dengan pemutaran video pidato Bung Tomo yang membakar semangat perjuangan arek-arek Surabaya dalam melawan tentara Inggris. “Allahu Akbar!” teriak Angga membakar semangat peserta usai pemutaran video.
“Siapa yang bercita-cita menjadi seorang pahlawan?” tanya Angga.
“Saya,” jawab anak-anak, serempak.
Angga mengatakan, pahlawan adalah seorang yang berjasa dan bermanfaat untuk dirinya maupun orang lain. “Kita semuanya bisa menjadi pahlawan,” jelasnya.
Dia menjelaskan pahlawan Islam yang paling agung adalah Nabi Muhammad. Sosok pahlawan di atas para. Kehebatan politik, langkah strategis, dan kebijaksanaannya dalam mengatur semua masalah yang patut dicontoh akhlaknya.
“Lima belas tahun yang akan datang kamu pingin jadi apa?” tanya Angga kepada Aura Feantina Salsabila.
“Menjadi hafidh Alquran, Ustadz,” jawab Fea, sapaannya, yang di sambut tepuk tangan meriah peserta.
Angga melanjutkan, “Apapun profesi dan cita-citamu jalanilah pekerjaan itu sesuai syariah Islam. Jika kamu jadi polisi jadilah polisi yang adil dan bijaksana.”
“Siapa kamu sekarang? Kamu sekarang adalah seorang pelajar,” jelas guru bidang studi Kemuhammadiyahan SD Muwri ini. Dia menyampaikan, seorang siswa juga bisa menjadi pahlawan dengan cara menghormati guru, jujur dan adil, sopan santun, serta tidak menyakiti orangtua.
“Katakan kita bisa untuk menjadi yang terbaik,” ajak Angga penuh semangat.
Pengajian yang bertempat di rumah Muhammad Ahsan Fiam Abidin ini juga di hadiri anggota Ikatan wali murid (Ikwam) SD Muwri (*).
Kontributor Kusmiani. Editor Mohammad Nurfatoni.