PWMU.CO – Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal (IGABA) bersama Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Aisyah (PDA) Gresik telah sukses menggelar pertemuan rutinnya di Sangkapura, Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, Jumat-Senin (8-11/11/19).
Ketua IGABA Gresik Tri Wulandari Heppyani Kurniawati SPdI SPd mengatakan IGABA mengadakan pertemuan rutin bulanan yang diselenggarakan setiap Sabtu pekan pertama.
Pertemuan itu dilaksanakan secara bergantian dari TK Aisyiyah alias Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) 1 di Cabang Gresik sampai ABA 46 di Ranting Daun, Pulau Bawean. Happy mengatakan, kunjungan ke Sangkapura yang bertempat di TK Aisyiyah 17 itu merupakan bagian dari program tersebut.
“Untuk menyukseskan pertemuan di Sangkapura, sudah menabung sejak tahun 2017,” ungkapnya. Hal ini dilakukan agar tidak ada kendala biaya.
“Jadi kita tinggal nunggu instruksi teman-teman dari Pulau Bawean kapan waktu yang tepat untuk berlayar ke sana, karena faktor cuaca dan gelombang juga perlu dipertimbangkan,” ujarnya.
Dia menyampaikan, untuk memudahkan koordinasi, akomodasi, dan lain lain, maka perlu event organizer atau EO yakni dengan memakai jasa EO Sinar Harapan Semesta (SHS). “Itu hasil kerja sama dengan Majelis Ekonomi PDA dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Gresik. Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar,” ungkapnya.
Tim SHS juga bersinergi dengan SMK Muhammadiyah 4 Daun untuk menyukseskan acara ini. Kepala sekolah Lukman Hakim SE mengatakan, kunjungan IGABA ini merupakan yang terbesar. “Dan ini adalah pelajaran terbesar buat kami yang di Pulau Bawean tentang bagaimana melayani tamu sebaik mungkin. Dan mohon maaf. Kondisinya masih seperti ini,” ujarnya.
Kegiatan di Bawean
Dalam acara pembinaan guru-guru IGABA di Bawean, disampaikan empat materi. Yaitu, Akreditasi Sekolah oleh Ir Fiaduz Zakiyah MPd, Pelatihan Mendongeng oleh Sri Wahyuni MPd; Kurikulum Taman Pendidikan Alquran (TPA) oleh Estu Rahayu SAg, serta Pembinaan dan Administrasi Sekolah oleh Ning Munasichah SAg.
Selain itu IGABA Kabupaten Gresik menyalurkan buku buku, majalah, dan IGABA Lego untuk tiga TK di Pulau Bawean, yaitu TK Aisyiyah 19 Sangkapura, TK Aisyiyah 29 Teluk Mur, dan TK Aisyiyah 46 Daun.
Sedangkan Majelis Dikdasmen PDA Gresik menyalurkan alat permainan berupa balok, dana spontanitas lembaga atau personal, dan infak guru TK Aisyiyah yang tidak ikut ke Bawean karena uzur.
Happy berharap, “Mudah-mudahan, meski ini kunjungan pertama, kami harap ada silaturahmi berikutnya.”
Senada dengan Heppy, Ketua PDA Gresik Dra Uswatun Hasanah bersyukur pertemuan rutin IGABA sudah terlaksana dengan baik. “Memang pertemuan rutin IGABA harus diikuti seluruh TK Aisyiyah se-Kabupaten Gresik, namun karena faktor cuaca, biaya, dan sebagainya, maka IGABA Gresik yang berkunjung ke sana (Pulau Bawean).” (*)
Kontributor Estu Rahayu. Editor Mohammad Nurfatoni.