PWMU.CO-Lomba yang digelar dalam Jambore Daerah Hizbul Wathan Tingkat Pengenal se Kabupaten Lamongan, Sabtu (16/11/19), berlangsung meriah. Semua peserta menampilkan atraksi dan kreasi terbaiknya dalam lomba parade semaphore.
Cuaca panas tak memengaruhi semangat peserta maupun supporter memenuhi Lapangan Sawonggaling Babat. Mereka berteriak dan bertepuk tangan mendukung qobilahnya yang sedang tampil.
Lomba diadakan tepat pukul 08.00 dan berakhir pada 11.30. Peserta sudah bersiap sejak pagi memasang atribut atau pernak pernik yang bervariatif membuat semakin menarik perhatian ratusan penonton. Penampilan diiringi musik sehingga makin ramai dan semarak.
Noviul dari MTs Muhammadiyah 2 Karangasem Paciran mengatakan, parade semaphore merupakan lomba yang paling keren dan menantang. ”Karena lombanya tidak hanya sekadar memainkan bendera semaphore melainkan melatih kreativitas dan mental,” katanya.
Lomba PBB digelar di SMK Muhammadiyah 5 Babat di hari yang sama. Peserta juga menunjukkan formasi barisan yang kompak dan variatif.
Ketua Dewan Sughli Daerah HW Lamongan Sumardi mengatakan, lomba parade semaphore ini diharapkan mampu membangun karakter, kreativitas dan kekompakan pandu. (*)
Penulis Fathan Faris Saputro Editor Sugeng Purwanto