PWMU.CO – Asisten 1 Sekretaris Daerah Sulawesi Selatan (Sulsel) dr H Andi Aslam Patonangi SH MH membacakan sambutan Gubernur Nurdin Abdullah yang berhalangan hadir karena diundang Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin di Jakarta, Kamis (28/11/19).
Dia mengatakan pemilihan Limbung sebagai tuan rumah Cabang dan Ranting Muhammadiyah Expo (CRME) 2019 sudah tepat. “Limbung menjadi indikator dan kriteria berskala nasional yang sesuai,” ucapnya.
“Selamat mengikuti CRME semoga ukhuwah Islamiyah terjalin di acara ini. Amal makruf nahi mungkar dan persaudaraan melalui dakwan ini menjadi semangat kita semua,” ujarnya yang disambut tepuk tangan hadirin.
Melalui semangat ini, sambungnya, diharapkan kita bisa membentuk cabang dan ranting yang unggul, maju dan mandiri. “Ketika ini bisa dibentuk dan direalisasikan maka sumbangsih dan kinerjanya diharapkan bisa mewujudkan kemajuan bangsa,” harap dia.
Muhammadiyah, lanjutnya, harus bisa menunjukkan peran aktifnya ke depan. Sulsel memberikan respon positif terhadap Muhammadiyah atas kegiatan-kegiatan yang menginspirasi. “Mari bersama-sama membangun masyarakat yang lebih baik,” ungkapnya. (*)
Kontributor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.