PWMU.CO– MTs Muhammadiyah 3 Sumberrejo Bojonegoro mengundang pemain pantomim Agung Ridwan Asmaka, Kamis (28/11/2019) pagi.
Dia menjadi guru tamu membimbing siswa belajar pantomim dalam pelajaran Seni dan Ketrampilan. Mulai dari teknik dasar hingga tata rias. Siswa sangat aktif dan minat mengikuti kegiatan ini.
Siswa bertanya teknik main pantomim. Dedik, salah seorang siswa menyatakan, merasa puas dan berkeinginan menjadi seorang entertainer khususnya pantomim setelah mengikuti kegiatan ini.
Kepala Madrasah Ahmad Malik SPd mengatakan, kegiatan semacam ini akan berkesinambungan hingga siswa trampil sehingga menjadi keunggulan sekolah. (*)
Penulis Astika Rohma Yanti Editor Sugeng Purwanto