PWMU.CO – Lomba Drumband “Giri Berteman Marching Tournament”, Gempar Series Open, Piala Kapolres Gresik di Sarana Olahraga (SOR) PT Petrokimia Gresik diikuti oleh 46 tim dari tingkat TK sampai SMA, Sabtu-Ahad (21-22/12/19).
TK Aisyiyah 36 Perumahan Pongangan Indah (PPI) Manyar Gresik adalah salah satu tim yang mengikuti lomba pada hari kedua. Untuk tingkat TK ada tiga divisi yang dilombakan, yakni: Konser Pra Mandiri, Konser Mandiri, dan Display Mandiri.
Meski setiap tahun TK yang beralamat di Jalan Sawit No 4 PPI ini selalu mengikuti beberapa perlombaan, namun kali ini adalah lomba drumband pertama yang diikuti oleh para siswa.
Mengikuti divisi Konser Mandiri, TK dengan tim drumband “Gita Surya Persada” ini menyertakan 68 siswa pada perlombaan kali ini.
Antusias dari keluarga siswa luar biasa. Mereka ikut menonton. Di saat pemanggilan tim saat masuk terdengar tepukan dan teriakan dukungan dari tribun penonton. Ayah, Ibu, kakak, adik, bahkan nenek dan kakek sebagian siswa juga ikut menonton.
Di saat para siswa dengan semangatnya memainkan alat musik drumband mereka, penonton terlihat diam menikmati sambil mengambil dokumentasi. Selesai tampil kembali mereka memberikan tepukan.
Dukungan dari komite dan wali murid juga terlihat dari ikut bergabungnya mereka dengan para guru dalam menyiapkan dan menata properti di lapangan.
Saat menyiapkan properti, salah satu ayahanda dari siswa ketika berbincang-bincang dengan sesama wali murid mengatakan, karena ini adalah kali pertama melihat lomba drumband yang diikuti putranya. “Jadi ikut tegang juga,” ucap Zulkarnain ayahanda siswa bernama Muhammad Lutfi.
Hal yang sama disampaikan Luluk Ifadatul Ummah, ibunda Levina Calisti Andhika. Ketika ditanya bagaimana penampilan anak-anak saat tampil, dia mengatakan, semuanya tampil dengan baik dan formasinya terlihat bagus dari atas tribun.
“Ini adalah pengalaman pertama buat anak-anak dan bisa menjadi pengalaman untuk lomba berikutnya,” ucapnya.
Komentar lain datang dari kakek salah satu siswa. Menurutnya teman-temannya sangat kompak. “Pokoknya siap ikut lomba berikutnya,” seru kakek dari Ananda Alyssa Najwa Octoviria dengan semangat.
Pada lomba kali ini TK yang mempunyai motto “Fun, Creative” itu mendapatkan peringkat ke empat. Rehayuni SAg, koordinator drumband TK mengatakan, pengalaman yang luar biasa untuk anak-anak karena ini merupakan event lomba drumband pertama.
“Di samping itu juga melatih dan meningkatkan kedisiplinan karena dalam sebuah tim drumband dibutuhkan kekompakan dan kerja sama,” ujarnya.
Berikut nama pemenang Divisi Konser Mandiri:
Peringkat 1 TK Bhayangkari Tuban
Peringkat 2 TK Muslimat NU 29 Mahkota Gresik.
Peringkat 3 TK Darma Wanita Persatuan Gresik.
Peringkat 4 TK Aisyiyah 36 PPI Gresik.
Peringkat 5 TK Miftahul Ulum Driyorejo.
Peringkat 6 TK Aisyiyah 24 BP Wetan Gresik.
Selamat! (*)
Kontributor Anik Nur Asia Mas’ud. Editor Mohammad Nurfatoni.