PWMU.CO – 18 medali diboyong Al-Mizan dari ajang Banyuwangi Internasional Championship I. Ajang ini digelar di GOR Tawang Alun Banyuwangi, Sabtu-Ahad (15-16/2/2020).
Banyuwangi Internasional Championship (BIC) I 2020 diselenggarakan sebagai ajang kompetisi para pecinta bela diri Pencak Silat, olahraga asli Indonesia. Dalam kejuaraan kali ini dipertandinkan nomor tanding laga (fighter) dan nomor seni tunggal.
Ketua Panitia Penyelenggara BIC I Romy Ardiansyah SP menyampaikan, para pesilat berlaga di enam arena (gelanggang) yang menggunakan bantuan teknologi digital terbaru.
“Sehingga para penonton bisa melihat perolehan angka detik demi detik dari tendangan, pukulan, hingga teknik yang dilancarkan oleh pesilat,” ujarnya.
Lestarikan Budaya Asli
BIC I tidak hanya diikuti peserta dari Banyuwangi, tetapi juga berbagai kota di Jatim. Ada juga peserta dari Jateng, Jabar dan hampir seluruh penjuru Indonesia. Totalnya diikuti sekitar 2000 peserta.
“BIC I merupakan salah satu cara untuk mengembangkan dan melestarikan budaya asli indonesia yang diharapkan akan terjadi regenerasi pesilat kedepanya,” ungkapnya.
Di ajang BIC I ini kontingen Tapak Suci (TS) Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan mengirimkan 18 atlet pesilat dan berhasil memperoleh total 18 medali. Yakni enam emas, enam perak, dan enam perunggu.
Kunci Juara
Official TS Al-Mizan Wakhid Maulana Putra menyampaikan, ke depan agar tetap melestarikan budaya Jawa yakni Pencak Silat dan mampu meraih kejayaan di ajang-ajang kejuaraan lainya dan bertambah sukses.
“Perolehan enam emas merupakan prestasi yang patut diapresiasi. Menjadi sang juara tidaklah mudah. Harus latihan dengan jadwal yang disiplin dan juga kemauan terus berkembang dari para pesilat. Juga harus terus meningkatkan kemampuannya dalam dunia silat baik untuk kategori seni maupun laga,” paparnya.
Sementara itu Ketua Binpres Kepondokan Ahsanul Arham mengharapkan para atlet TS Ponpes Al-Mizan Muhammadiyah Lamongan akan terus semangat dalam berlatih dan mengikuti kegiatan kejuaraan pencak silat setiap tahunnya
“Agar ada regenerasi para pesilat di Ponpes Al-Mizan dan juga menumbuhkan rasa saling peduli antar para pesilat untuk bersama sama memajukan Ponpes Al-Mizan dalam kegiatan prestasi olahraga khususnya pencak silat,” tuturnya.
Juara Ponpes Al-Mizan
Daftar kategori laga/tanding yang memperoleh medali di ajang BIC I.
Medali Emas:
- Humam Eldin Al Abqori Juara I Kelas C Putra Pra Remaja
- M. Andrean Maulana Juara I Kelas F Putra Pra Remaja
- M. Raya Fahriangga Juara I Kelas I Putra Pra Remaja
- Rakha Hygal G Juara I Kelas C Putra Remaja
- Tri Anda Lestari Juara I Kelas F Putri Pra Remaja
- Wakhid Maulana P Juara I Kelas A Putra Dewasa
Medali Perak
- Istya Fransiska Juara II Kelas G Putri Pra Remaja
- A. Syahrir Romadhon Juara II Kelas E Putra Pra Remaja
- M. Syahrul Setiawan Juara II Kelas B Putra Remaja
- M. Rizki Firmansyah Juara II Kelas G Putra Remaja
- Hidayat Nur Rohman Juara II Kelas D Putra Remaja
- Alfain Jalaluddin R Juara II Kelas B Putra Dewasa
Medali Perunggu
- Faridah Juara III Kelas D Putri Pra Remaja
- Hanna Hamidatul Juara III Kelas C Putri Pra Remaja
- Andi Ahmad Zaki Juara III Kelas B Putra Pra Remaja
- Qonita Nur Faizah Juara III Kelas C Putri Remaja
- Nur Fatin Khoirun Nisa’ Juara III Kelas C Putri Remaja
- Farokha Lamafa juara III Kelas C Putri Remaja.
Sebanyak 18 Medali Diboyong Al-Mizan. Selamat! (*)
Penulis Alfain Jalaluddin Ramadlan. Co-Editor Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.