PWMU.CO – Sadar pentingnya kaderasai yang merupakan kunci dari keberlangsungan organisasi, Pimpinan Cabang Ikatan Mahaisiswa Muhammadiyah (PC IMM) Malang Raya mengadakan Lokakarya Perkaderan bertempat di Dinas Sosial, UPT Pelayanan Sosial Petirahan Anak, Songgoriti, Kota Batu, Jawa Timur.
Selama empat hari (4-7/8), peserta diajak untuk membahas arah perkaderan IMM yang dikaji dari Sistem Perkaderan Ikatan (SPI), terutama pola perkaderan IMM Malang Raya. Seperti tujuan dan target dari perkaderan, strategi pencapaian, muatan perkaderan dan metodologi perkaderan, serta prinsip kaderisasi. Selain itu, juga bakal dirumuskan perangkat kaderisasi dan prinsip kaderisasi.
(Baca: Kader IMM Harus Tahan Uji dan Siap Berjuang dan IMM Jangan Latah dan Tidak Berpendirian)
Lokakarya Perkaderan bakal menghadirkan Bidang Kader Dewan Pimpinan Pusat (DPP) IMM. Baik Ketua Bidang Kader, Amirullah beserta dengan Sekretaris Bidang Najih Prastyo. Selain itu, hadir pula sebagai narasumber stadium general, Ketua Umum Pimpinan Daerah (DPD) IMM Jawa Timur, Abdul Musyawir Yahya.
Ketua Umum PC IMM Malang Raya Zul Fahmi menjelaskan, penting untuk dirumuskan arah perkaderan IMM yang berguna sebagai pijakan. Sehingga arah perkaderan IMM Malang Raya bisa terarah dan bertambah baik. Hasil perkaderan pun semakin berkualitas dengan kompetensi, serta ahli di bidangnya.
”Langkah strategis dicanangkan periode ini untuk fokus membenahi secara fundamental sistem perkaderan. Karena jika tidak segera terselesaikan, tentu berpengaruh terhadap kaderisasi. Untuk itu perlu perbaikan langgam organisasi di aspek kaderisasi. Sehingga penting membuat pijakan arah kaderisasi agar perkaderan IMM Malang Raya bisa lebih konkrit,” paparnya. (acs/aan)