PWMU.CO-Monev (Monitoring dan Evaluasi) berlangsung di Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah 3 (MTs Muga) Sumberrejo Bojonegoro bertempat di ruang laboratorium, Rabu (11/3/2020).
Monev tersebut dilakukan oleh Kundhori SPd, pengawas Madrasah Kemenag Bojonegoro. Evaluasi meliputi tugas tambahan kepala sekolah, wakasek kurikulum, waka kesiswaan, waka sarana prasarana, laboran dan wali kelas.
Masing-masing dipanggil menghadap ke pengawas untuk dinilai dan dievaluasi tugas tambahannya. Usia monev, Kepala MTs Muga Ahmad Malik SPd membuka acara evaluasi dan mempersilahkan pengawas untuk membimbing bapak/ibu guru.
Kundhori mengatakan, dia minta maaf hampir tiga bulan tidak bersilaturahim ke MTs Muga, tapi dia buka status di WA bapak-ibu guru kegiatannya sangat banyak.
“Terima kasih sudah mengembangkan madrasah lewat kegiatan seperti Gebyar MTs Muga kemarin dan aneka perlombaan. Mohon maaf belum bisa hadir kemarin,” katanya.
Terkait dengan hasil monev, dia minta instrumen yang belum ada dilengkapi. Untuk informasi terkini tahun depan tidak ada Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK) dan Ujian Nasional (UN), diganti dengan asesmen.
“Harapannya besok yang membuat kisi-kisi, soal dan nilai panjenengan yang membuatnya,” tuturnya. (*)
Penulis M. Shofi Editor Sugeng Purwanto