PWMU.CO – Guru Muhammadiyah GKB mengadakan Training of Trainer (ToT) bersama Lembaga Pendidikan Bahasa Arab (LPBA) Muyassaroh Surabaya, Sabtu (14/3/20).
Kegiatan ini diikuti 35 Guru Al Islam, Kemuhammadiyahan, Bahasa Arab, dan Alquran (Ismubaqu) Majelis Dikdasmen Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Gresik Kota Baru (GKB). Peserta dari guru Al-Islam dari SD Muhammadiyah 1 GKB, SD Muhammadiyah 2 GKB, SMP Muhammadiyah 12 GKB, dan SMA Muhammadiyah 10 GKB.
Bertempat di Aula AR Fachruddin SD Muhammadiyah 2 GKB, ToT ini merupakan kelanjutan kegiatan serupa yang sudah dilaksanakan, 30 Desember 19 lalu.
Kegiatan ToT ini dilaksanakan dalam rangka menyaring guru-guru yang memiliki potensi lebih dalam struktur kebahasaan Bahasa Arab (nahwu Sharaf). Pelatihan kali ini lebih difokuskan untuk mencetak trainer, bukan sebagai peserta lagi.
Ketua Sinergi Al Islam Rohmawati MPd mengatakan masing-masing dari peserta memiliki tanggung jawab minimal 20 siswa yang menjadi objek implementasi ilmu yang didapat setelah keluar dari ruang pelatihan ini.
“Setelah pelatihan ini selesai, para trainer akan terjun langsung mengajar siswa dari SMP Muhammadiyah 12 GKB (Spemdalas) dan SMA Muhammadiyah 10 GKB (Smamio),” jelasnya.
Hal senada juga disampaikan Ketua PCM GKB Muhammad Djufri BE SSos, saat memberikan sambutan pembukaaan acara.
Dia berpesan agar ustadz-ustadzah peserta ToT Bahasa Arab ini bisa menjadi trainer untuk 22 sekolah mitra umumnya dan untuk siswa GKB khususnya.
“Setelah pelatihan ini selesai dapat melahirkan ustadz-ustadzah yang ilmunya melebihi Ustadz Mudholafi SAg penulis buku Muyassaroh sekaligus pemateri training of trainer dari LPBA,” tambahnya
Lolos Tahap I dengan Nilai Sempurna
Eka Ayu pradiska MPd, guru SMP Spemdalas, mengaku senang menjadi peserta ToT yang lolos pada tahap pertama dengan nilaa sempurna.
“Alhamdulillah, saya mendapatkan kesempatan untuk belajar lagi. Saya berpikir setelah mendapatkan nilai 100 itu tandanya pelatihan sudah selesai, rernyata ada pelatihan lagi menjadi trainer lagi,” tandasnya. (*)
Penulis Nugra Heny. Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.